Kamis, 25 April 2024 | 04:29
OPINI

Pemilu 2024 dan Pemilih Cerdas

Pemilu 2024 dan Pemilih Cerdas
Hironimus Taime

ASKARA - Pemilu Bangsa Indonesia punya sejarah panjang yang telah memposisikan Warga Negara  Bangsa Indonesia dewasa dalam mencermati proses maupun personal setiap calon baik Legislatif maupun Eksekutif.

Didukung dengan media maka, informasi begitu cepat sampai kepada seluruh masyarakat berbeda dengan zaman berapa puluh tahun lalu yang tidak secanggih waktu sekarang.

Karena informasi yang cepat sampai, sehingga rakyat sudah sangat paham bahwa kepada partai mana atau figur mana yang layak diberikan suara pada hari H Pemilu.

Dengan demikian bahwa posisi mindset pemilih maupun pemilih pemula sudah sama sama kritis terhadap partai politik maupun figur yang tampil.

Adanya issue Politik Identitas dikalangan warga, kiranya masyarakat sudah tidak dapat dibohongi atas pilihannya.

Jika ada yang menggunakan issue pendekatan agama maka, dipastikkan massa pendukungnya tidak signifikan.

Khusus di Indonesia, issue Politik Identitas sudah pasti ada tetapi justeru pendukungnya tidak signifikan.

Orang banyak masih lebih memilih rasa persaudaraan dan kekeluargaan daripada Politik Identitas.

Komentar