Kamis, 18 April 2024 | 08:04
LIFESTYLE

Sepeda Motor Suzuki GSX-S1000GT, Performa Buas yang Dilengkapi dengan Fitur SIRS

Sepeda Motor Suzuki GSX-S1000GT, Performa Buas yang Dilengkapi dengan Fitur SIRS
Suzuki GSX-S1000GT (Dok Motorcycle.com)

ASKARA - Sepeda motor pendatang baru besutan Suzuki, yakni GSX-S1000GT 2022 baru saja dirilis. Motor ini diklaim menawarkan tampilan yang lebih garang dengan dual LED proyektor.

Tak hanya itu, bentuk fairing aerodinamis diyakini bisa meningkatkan efisiensi bahan bakar dan peningkatan pengendalian. Di bagian setang dan pijakan kaki ditambahkan peredam untuk mengurangi getaran mesin, sehingga pengendara lebih nyaman. 

Di sisi penumpang, Suzuki juga menyediakan handgrip dan desain jok baru yang diklaim lebih nyaman. Pada bagian kaki-kaki, suspensi depan USD 43 mm dan belakang monoshock yang dapat disesuaikan preload dan rebound, ini mengikat pelek model multipalang 17 inci.
 
Untuk pengereman, dual-cakram depan floating ukuran 310 mm dengan kaliper rem Brembo dua piston, sementara belakang cakram ukuran 240 mm dengan satu piston.

Suzuki GSX-S1000GT ditanami mesin K5 empat silinder segaris berkapasitas 999 cc, menghasilkan tenaga 152 hp pada 11.000 rpm dan torsi 106 Nm pada 9.250 rpm. Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi manual 6 percepatan. 

Memiliki performa buas, Suzuki membekali GSX-S1000GT dengan fitur Suzuki Intelegent Ride System (SIRS) yang bisa menyesuaikan karakter berkendara dengan kondisi jalan melalui layar full-colour TFT display ukuran 6.5 inci. 

Tidak hanya itu, ada fitur lainnya seperti Cruise Control, Traction Control System (STCS), Suzuki Drive Mode Selector (SDMS), Quick Shifter, ABS dan lainnya. Sport-tourer Suzuki GSX-S1000GT 2022 dibanderol mulai dari Rp 227 jutaan dan mulai tersedia di pasar pada November mendatang. (jpnn)

Komentar