Minggu, 19 Mei 2024 | 15:27
COMMUNITY

Penandatanganan Ikrar Wakaf H. Yudi Harymukti Kepada Al Washiyyah

Penandatanganan Ikrar Wakaf H. Yudi Harymukti Kepada Al Washiyyah
Penandatanganan Ikrar Wakaf H. Yudi Harymurti kepada Al Washiyyah dan melalui polis asuransi syariah Allianz

ASKARA - Penandatanganan Ikrar Wakaf H. Yudi Harymukti kepada Al Washiyyah dan melalui polis asuransi syariah Allianz, Kamis 21 Desember 2023 di aula Al Washiyyah. Acara diawali shalat Ashar berjamaah.

“Alhamdulillah, saya diberikan jalan untuk berwakaf karena ini merupakan amalan utama yang diwajibkan kepada kita semua umat Muslim,” ujar H. Yudi Harymukti.

Menurutnya, program wakaf Allianz sangat baik karena selain berbentuk asuransi juga manfaatnya tidak hanya bagi keluarga penerima waris tetapi juga bagi lembaga nazhir (penerima wakaf).

“Saya rasa ini merupakan ikhtiar yang patut kita dukung, karena Insya Allah ada dua keberkahan dan kebaikan bagi kita semua dan umat Muslim pada umumnya,” kata Kepala Unit Khusus Pembangunan Proyek Sinergi Bank Indonesia.

Wakaf senilai Rp 500 Juta, terangnya, diserahkan selain kepada Al Washiyyah juga kepada 4 Nazhir lainnnya. “Saya berharap ini menjadi amal jariyah yang diterima oleh Allah SWT, membawa keberkahanan, kebaikan bagi Al Washiyyah dan umat,“ kata anggota Dewan Penasihat YMA itu.

Kedepan, harapnya, banyak yang berwakaf sehingga membawa keberkahan bagi umat Muslim di seluruh dunia.

Duta Waqaf Allianz,  Ustadz Zulhamdi M Sa'ad, LC menjelaskan, misi Quantum Wakaf membantu yayasan pendididikan dan pesantren mendapatkan dana abadi wakaf. Membantu setiap keluarga dapat berwakaf dengan mudah, ringan, optimal dan amanah melalui Nazhir Wakaf. Serta membantu yayasan dan lembaga/personal memiliki dana operasional rutin sebagai partner wakaf.

Quantum Wakaf adalah komunitas yang bertugas melakukan syiar wakaf, mengajak masyarakat, umat untuk berwakaf secara mudah. “Kenapa orang harus punya wakaf karena akan wafat. Butuh bekal yang berpahala itu wakaf,“ tuturnya.

Ketua Umum Yayasan Majelis Al Washiyyah, DR. KH. Mohamad Hidayat MBA MH berharap dengan penggabungan wakaf dan asuransi bisa bermanfaat untuk dunia dan akhirat. “Terima kasih kepada bapak H. Yudi Harymurti dan teman-teman Allianz. Niatkan untuk umat,  Insya Allah melalui wakaf amal jariyah akan mengalir hingga Akhirat,“ kata KH. Mohamad Hidayat.

Yayasan Majelis Al Washiyyah yang berlokasi di Jl. Kebon Nanas Selatan III No.05, RT.2/RW.5, Cipinang Cempedak, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, memiliki program-program melalui organisasi di bawahnya. Antara lain:

Taman Tahfidz Al-Qur’an adalah lembaga penghapal Al-Qur’an yang berkomitmen menjaga kemurnian Al-Qur’an melalui ikhtiar mencetak kader-kader penghapal Al Qur’an dalam rangka mewujudkan generasi Al-Qur’an sejak dini.

Lembaga tahfidz Al-Qur’an ini bernama “Taman Tahfidz Al-Qur’an Al-Washiyyah” unit pengabdian dari Yayasan Majelis Al-Washiyyah. Didirikan pada buan Juli 2011. Adapun visinya adalah mencetak penghapal Al-Qur’an 30 juz dan mendidik umat agar memahami dan mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an. Para santri akan mendapat pengajaran dari dua orang guru pembimbing tahfizh, yakni : Habib Ahmad Al-Munawwar, LC, MA, al-hafizh dan Ustadz Hendra Suprianto, al-Hafizh.

Program dan jenjang yang diajarkan adalah Ta’limul Qiro’ah, Tahsin, dan Tahfidz. Adapun kurikulumnya meliputi: Metode Iqra, Panduan Daurah Al Qur’an, dan Kiat Suskes Menjadi Hafizh Al-Qur’an. Pelaksanaannya dilakukan setiap Selasa dan Kamis. Untuk kelas pagi dimulai sejak pukul 08.00-09.30 wib. Sedangkan untuk kelas sore dimulai pukul 16.00-18.00 wib. Kelas pagi dan sore akan digabung pada hari Ahad, pukul 16.00-18.00 wib.

Komentar