Kamis, 25 April 2024 | 21:30
NEWS

Polres Sampang Gelar FGD Guna Siapkan Generasi Muda yang Tangguh dan Berkarakter di Kabupaten Sampang

Polres Sampang Gelar FGD Guna Siapkan Generasi Muda yang Tangguh dan Berkarakter di Kabupaten Sampang
Foto bersama peserta FGD (Dok Humas Polres)

ASKARA – Polres Sampang terus berupaya melakukan kegiatan-kegiatan Kepolisian dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di Kabupaten Sampang agar aman damai kondusif.

Salah satu bentuk upaya pencegahan terjadinya gangguan Kamtibmas dan konflik dalam masyarakat, Polres Sampang bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Sampang dan Kementrian Agama Kabupaten Sampang menggelar Focus Grup Discussion (FGD) dengan tema penanganan kekerasan terhadap perempuan dan anak, isu penculikan anak serta penyalahgunaan Narkoba guna menyiapkan generasi muda yang tangguh dan berkarakter di Kabupaten Sampang, Selasa (21/2).

“Sengaja kami mengundang Bapak dan Ibu untuk menghadiri FGD guna menangkal beredarnya isu-isu atau informasi hoax bahwa adanya kasus penculikan anak dan banyaknya laporan-laporan khususnya di Polres Sampang terhadap kekerasan seksual terhadap anak di Kabupaten Sampang,” kata Kapolres Sampang dihadapan peserta Focus Grup Discussion.

Selanjutnya AKBP Siswantoro mengungkapkan bahwa kegiatan FGD yang diadakan pada hari ini untuk mengajak seluruh komponen masyarakat bersama-sama mendukung Polres Sampang dalam melaksanakan pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan serta peredaran gelap Narkoba khususnya di kalangan pelajar dan remaja di Kabupaten Sampang.

Kapolres Sampang juga memerintahkan anggotanya untuk menindak lanjuti kegiatan Focus Grup Discussion dengan mengajak stakeholder di Kabupaten Sampang dengan terus melaksanakan pembinaan dan penyuluhan ke sekolah-sekolah, pondok pesantren, komunitas-komunitas, berbagai macam organisasi agar di Kabupaten Sampang tidak terjadi kembali kekerasan terhadap perempuan dan anak sekaligus menciptakan Kabupaten Sampang bersih dari Narkoba.

 

Komentar