Jumat, 19 April 2024 | 17:50
NEWS

PAN Berubah Sikap, Tarik Diri dari Dukungan Penundaan Pemilu 2024

PAN Berubah Sikap, Tarik Diri dari Dukungan Penundaan Pemilu 2024
Eddy Soeparno (Dok fraksipan.com)

ASKARA - Partai Amanat Nasional (PAN) mengubah sikapnya terkait penundaan Pemilu 2024 usai Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan penyelenggaraan pesta demokrasi tingkat nasional tetap dilakukan pada 2024.

Dengan sikap tegas Jokowi itu, PAN pun menarik diri sebagai pendukung penundaan Pemilu 2024.

"Apa yang disampaikan Presiden Jokowi membuktikan komitmen beliau untuk taat pada konstitusi. Selaras dengan itu, kami di PAN juga memiliki komitmen yang sama untuk tunduk dan patuh pada konstitusi, serta bersama-sama merawat dan menjaga demokrasi kita," ujar Sekjen DPP PAN Eddy Soeparno melalui keterangan tertulis, Senin (11/4). 

Wakil Ketua Komisi VII DPR itu menilai pernyataan Jokowi mengeliminasi wacana penundaan Pemilu 2024. Pembicaraan topik tersebut diminta dihentikan.

Jokowi juga mengajak seluruh pihak untuk fokus mempersiapkan penyelenggaraan Pemilu 2024. Tahapan awal dimulai pada Juni 2022.

"Kita fokus pada persiapan dan penganggaran Pemilu 2024, agar Pemilu 2024 bisa terlaksana tanpa hambatan," kata Eddy Soeparno.

Eddy mengatakan, PAN fokus meningkatkan kualitas pemilu. Dia tak ingin pengalaman Pemilu 2019 terulang.

Apalagi, beban penyelenggara Pemilu di 2024 semakin berat. Penyelenggara juga diamanatkan menyelenggarakan Pilkada Serentak 2024.

"Sungguh sebuah kerja yang tidak ringan dan kompleks," ujar dia.

Selain itu, Eddy menyampaikan PAN siap berkompetisi di Pemilu 2024. Berbagai persiapan terus dilakukan sesuai timeline yang sudah dibuat.

"Bahkan di awal tahun 2021 PAN juga sudah mempersiapkan rekrutmen saksi pemilu dan persiapan verifikasi administrasi yang semuanya berbasis digital," pungkasnya.

Komentar