Kamis, 25 April 2024 | 08:22
OPINI

My Will Be Done vs Thy Will Be Done

My Will Be Done vs  Thy Will Be Done
Ilustrasi

Oleh: Mang Ucup *)

Dalam doa seringkali kita mengucapkan Terjadilah Kehendak Mu. Namun apabila hal-hal yang kurang menyenangkan terjadi; maka kita sering ngomel sambil bertanya Why Me Tuhan?

Kebalikannya apabila kita sukses dan berhasil, kita tidak pernah memikirkan bahwa kesuksesan Anda ini terjadi karena Kehendak-Nya, melainkan karena keberhasilan diri saya yang hebat sehingga hal tersebut bisa terjadi.

Dimana kita mengucapkan Terjadilah Kehendak-Mu berarti kita bersedia menyerahkan apapun yang terjadi kepada-Nya alias pasrah 100 persen dan siap untuk menerima entah apapun juga yang akan terjadi mulai dari penyakit sampai kematian.

Tuhan lebih mengetahui apa yang kita butuhan; bukan hanya untuk hari ini saja melainkan juga untuk masa yang akan datang. Jalan hidup kita sudah ada dalam goresan Tangan-Nya, maka dari itu kenapa harus bingung dan khawatir

Tidak bisa dipungkiri pada saat kita berdoa kita mengirimkan puluhan order kepada Tuhan, mulai dari ingin jadi kaya, dapat pasangan, keselamatan maupun kesehatan dsb-nya.

Namun kalau kita jujur apakah Anda yakin permohonan anda itu akan dikabulkan? Jawablah sendiri Who Are You Man?

Sebab jangankan permohonan kita yang penuh dengan dosa, permohonan putera Kesayangan-Nya saja tidak dikabulkan.

Maka dari itu daripada komat-kamit ngoceh dalam doa hanya untuk mengirimkan cem-macem order pesanan yang kita butuhkan seperti juga mengirimkan pesanan ke GOJEK, lebih baik kita serahkan dan percayakan saja kepada-Nya.

Sebab walaupun anda berdoa selama berjam-jam dan ngoceh sampai mulut jadi dower seperti si Mik Jeger sekalipun, belum tentu akan dikabulkan alias sia-sia belaka atau just for fun only - sayang tuh air liur dibuang secara cuma-cuma.

Maka dari itu pertanyaan yang sampai saat ini belum terjawab oleh saya, kenapa Putera-Nya sendiri Tuhan Yesus minta "Ya Bapa-Ku, jikalau sekiranya mungkin, biarlah cawan ini lalu dari pada-Ku, sebab faktanya walapun Tuhan sudah komit dan menyatakan kepada Tuhan Yesus: "Inilah Anak-Ku yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan. " 

Toh kenyataanya permohonan dari Tuhan Yesus sendiri tidak dikabulkan jadi jelas terbuktikan percuma saja  kita memohon juga.

Oleh sebab itu kalau kita berdoa hanya dengan tiga kata saja sudah lebih dari cukup ialah Terjadilah Sesuai Kehendak-Mu (Thy Will Be Done')– Amin.

*) The Drunken Priest, menetap di Amsterdam, Belanda

Komentar