Kamis, 18 April 2024 | 13:43
NEWS

Ini Panduan Bagi Para Pelaku Wisata

Ini Panduan Bagi Para Pelaku Wisata
Ilustrasi. (Dok. Voltras)

ASKARA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyosialisasikan panduan kebersihan, kesehatan, keamanan, dan lingkungan hidup di lingkungan objek wisata atau clean, healty, safety, environment (CHSE).

Sosialisasi panduan CHSE dibuka oleh Direktur Wisata Pertemuan, Insentif, Konvensi dan Pameran (MICE) Kemenparekraf Iyung Masruroh, di Tangerang, Banten pada Kamis lalu (8/10).

Masruroh menyampaikan, sektor wisata memiliki tantangan berat di tengah pandemi Covid-19. Pelaku sektor pariwisata dituntut krearif dan inovatif agar tetap bisa bertahan menggerakkan roda perekonomian yang terdampak pandemi.

"Sektor pariwisata paling terdampak pandemi Covid-19. Namun, industri pariwisata harus tetap bertahan demi menggerakkan perekonomian," katanya. 

Masruroh menjelaskan, sosialisasi panduan menekankan pada penerapan standar prosedur kesehatan Covid-19 yang sesuai dengan kebutuhan di lapangan.

Panduan CHSE menekankan pada penerapan prosedur standar pelaksanaan kegiatan MICE yang aturan teknis spesifiknya akan disesuaikan dengan panduan yang dibuat oleh asosiasi dan industri MICE sesuai dengan kebutuhan di lapangan.

"Tentu panduan operasional ini sesuai dari Keputusan Menteri Kesehatan tentang protokol kesehatan bagi masyarakat di tempat dan fasilitas umum dalam rangka pencegahan dan pengendalian Covid-19," katanya.

Masruroh berharap, dengan sosialisasi dan simulasi, para stakeholder MICE dapat memiliki pemahaman yang sama pentingnya menjalankan protokol kesehatan sesuai dengan panduan yang telah disusun.

"Melalui pedoman CHSE ini pariwisata dan ekonomi kreatif harus tetap jalan. Namun, tetap memperhatikan protokol kesehatan secara ketat," tutupnya. (dispar.bantenprov)

Komentar