Minggu, 09 Februari 2025 | 22:26
NEWS

Johanes Gluba Gebze: Refleksi Kehidupan dari Langit Jakarta di Awal 2025

Johanes Gluba Gebze: Refleksi Kehidupan dari Langit Jakarta di Awal 2025
Suasana pagi yang mendung di Jakarta (Dok JGG)

ASKARA – Tokoh Papua Selatan, Johanes Gluba Gebze, memberikan pesan penuh makna tentang kehidupan melalui refleksi suasana Jakarta pagi ini. Dalam sebuah pernyataan, ia mengajak masyarakat untuk menjadikan alam sebagai cerminan perjalanan hidup.

“Langit tidak selamanya cerah, begitu pula kehidupan manusia. Jalan terus meski di depan ada rintangan yang menghalangi,” ungkapnya, Jumat (10/1).

Ia menganalogikan matahari yang terus bersinar meskipun berabad-abad dihadang awan gelap. Hal ini menjadi simbol keteguhan dan semangat untuk tidak menyerah menghadapi tantangan hidup.

“Sampai hari ke-10 di tahun 2025 ini, matahari masih terus bersinar melewati rintangan sesaat. Bercerminlah pada matahari untuk terus melangkah dengan keteguhan,” tambahnya.

Johanes menutup refleksinya dengan optimisme, mengajak semua orang menyambut hari-hari berikutnya dengan semangat dan keteguhan. "Sampai jumpa di matahari berikutnya di hari ke-11," ujarnya.

Pesan ini diharapkan menjadi inspirasi bagi masyarakat dalam menyongsong tahun 2025 dengan semangat pantang menyerah.

 

 

Komentar