Kamis, 05 Desember 2024 | 20:12
MILITER

Babinsa Biak Timur Dampingi Penyerahan Minibus DAK 2024 untuk Kampung Marauw

Babinsa Biak Timur Dampingi Penyerahan Minibus DAK 2024 untuk Kampung Marauw
Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota-Posramil01/Biak Timur Serda Renold Mnsen menghadiri penyerahan bantuan mobil minibus dari DAK transportasi pedesaan 2024 untuk Kampung Marauw

ASKARA - Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota- Posramil 01/Biak Timur Serda Renold Mnsen menghadiri penyerahan bantuan transportasi darat berupa mobil minibus yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) transportasi pedesaan tahun 2024 untuk Kampung Marauw, Distrik Oridek, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Jumat (8/11/2024).

Serda Renold Mnsen mengungkapkan bahwa bantuan mobil minibus tersebut dikelola oleh Dinas Perhubungan (Dushub) Kabupaten Biak Numfor. Menurutnya, bantuan ini bertujuan untuk mendukung kelancaran transportasi di daerah pedesaan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Serda Renold Mnsen hadiri penyerahan bantuan mini bus dari sumber DAK 2024. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

“Kami berharap bantuan minibus ini bisa dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat Kampung Marauw, sehingga bisa membantu mobilitas dan pengembangan ekonomi di wilayah ini,” ujar Babinsa Serda Renold.

Dalam acara tersebut, Kepala Bidang (Kabid) Angkutan Dishub Kabupaten Biak Numfor Simon Bonai menyampaikan pesan penting kepada masyarakat agar mobil minibus yang diserahkan dapat digunakan sesuai peruntukannya. 

Selain itu, ia menjelaskan bahwa bantuan ini merupakan upaya pemerintah untuk memperbaiki layanan transportasi di pedesaan.

"Bantuan ini adalah bentuk dukungan pemerintah daerah untuk meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat di kampung. Kami berharap mobil ini bisa bermanfaat dalam memperlancar kegiatan ekonomi dan transportasi di Kampung Marauw," jelas Simon Bonai.

Penyerahan bantuan ini disambut antusias oleh masyarakat Kampung Marauw yang berharap minibus tersebut dapat memberikan dampak positif bagi peningkatan mobilitas dan perekonomian mereka. 

Serda Renold Mnsen juga menambahkan bahwa bantuan tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memperkuat pembangunan di daerah-daerah tertinggal di Indonesia.

“Bantuan minibus dari alokasi DAK ini merupakan bagian dari program pemerintah untuk memperkuat pembangunan di daerah tertinggal, termasuk di Distrik Oridek. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat,” tambahnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kabid Angkutan Dishub Kabupaten Biak Numfor Simon Bonai, Kepala Distrik Biak Timur diwakili oleh Hamadi F.R, Kepala DPMK Kabupaten Biak Numfor I Putu Widayana, Kapolsek Biak Timur Ipda Abjan Kamari, Pj Kepala Kampung Marauw Michelsen Warwandido, dan Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota- Posramil 01/Biak Timur Serda Renold Mnsen, serta masyarakat Kampung Marauw,  Distrik Oridek. (Pen Kodim 1708/BN)

Komentar