Bente, Air Terjun Cantik yang Jarang Dijamah

ASKARA - Morowali biasanya dikenal dengan destinasi wisata Pulau Sombori yang sangat menawan. Namun, masih ada sejumlah destinasi alam lainnya yang juga menarik untuk dikunjungi, yaitu Air Terjun Bente.
Air Terjun Bente terletak di di Desa Bente, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, Sulawei Tengah.
Sungai dengan air yang berwarna biru ini belum dikenal luas oleh masyarakat Morowali, karena lokasinya yang berada di kawasan perkebunan warga setempat.
Air terjun ini sangat cocok untuk kalian yang gemar petualangan. Sebab, kamu harus melewati jalur yang curam dan menanjak untuk bisa mencapai lokasi ini.
Untuk menuju titik permandian, pengunjung harus berjalan kaki dengan jarak sekitar 1 kilometer. Meskipun medannya cukup sulit, pengunjung bisa menikmati pemandangan kebun cengkeh dan sawah yang indah di sepanjang perjalanan menuju lokasi.
Perjuangan pengunjung untuk sampai ke Air Terjun Bente akan langsung terbayarkan ketika melihat indahnya pemandangan di tempat ini. Ditambah lagi, pepohonan hijau yang ada di sekeliling air terjun dan suara gemericik air yang bisa memberi sensasi berbeda.
Sesampainya di Air Terjun Bente, pengunjung bisa duduk-duduk santai sambil menikmati keindahan alam yang sangat asri. Pengunjung juga bisa berendam di kolam alami yang sangat besar. Permandian ini juga dihiasi hamparan bebatuan dengan beragam bentuk ukuran.
Bisa juga duduk-duduk di batu yang besar, sambil mencelupkan kaki di air sungai yang dingin.
Untuk yang gemar berfoto, tempat ini juga menyediakan beberapa spot yang instagramable. Pengunjung bisa berfoto dengan latar air terjun atau pemandangan alam yang hijau.
Sambil menikmati pemandangan air terjun, pengunjung bisa menikmati jajanan yang dijual oleh warga setempat, Makanan yang disediakan di antaranya jagung rebus, mie rebus, kopi panas dan makanan lainnya.
Karena masih belum banyak dikunjungi wisatawan, suasana di air terjun ini masih hening dan teduh. Maka dari itu, tempat ini sangat cocok untuk kalian yang ingin menghilangkan penat dari hiruk pikuk perkotaan.
Sayangnya, Air Terjun Bente masih belum memiliki fasilitas umum yang lengkap. Meski demikian, keindahan tempat ini sangat cocok untuk menjadi tujuan liburan bersama keluarga atau teman.
Air Terjun Bente berjarak sekitar 115 Km dari Kota Bungku, atau bisa ditempuh dalam waktu kurang lebih 2 jam. Lokasi wisata alam ini dapat dijangkau dengan kendaraan roda dua dan roda empat. (genpi)
Komentar