Minggu, 05 Mei 2024 | 09:11
CULINARY

Resep Kambing Oven Khas Mesir, Empuk dan Manis

Resep Kambing Oven Khas Mesir, Empuk dan Manis
Kambing oven khas Mesir (Instagram @ikevarinda)

ASKARA - Bosan dengan masakan olahan dari daging kambing yang biasa, mungkin ada baiknya anda mencoba ragam menu makasan lain dari daging kambing. 

Selain gulai, sup, dan satai, saatnya mencoba kambing oven. 

Kambing oven merupakan masakan khas Mesir. Supaya cepat empuk, biasanya masakan ini menggunakan bahan paha kambing. 

Untuk membuatnya, berikut resep masakan olahan @ikevarinda.

Bahan-bahan:

700 Gram daging kambing muda, potong-potong 
3 Bawang putih, dihaluskan 
Air asam Jawa secukupnya 
3 Sendok makan mentega 
1,5 Sendok teh lada bubuk 
1,5 Sendok teh garam 
1 Sendok makan kecap manis, untuk olesan 

Cara membuat: 

Rebus daging kambing, kemudian buang kotoran hasil rebusan.

Masukkan bawang putih, garam, lada, air asam Jawa. Masak sampai daging empuk dan air sedikit menyusut.

Setelah air menyusut, masukkan mentega. Masak sebentar, hingga bumbu meresap. Siapkan wadah, lapisi dengan alumuninium foil. Taruh daging kambing di atasnya. Olesi daging dengan sisa bumbu. Oven selama 15 menit.

Kemudian olesi daging dengan sisa bumbu dan tambahkan kecap manis. Oven lagi selama 10 menit. Kambing oven khas masakan Mesir siap disajikan. (genpi)

Komentar