Rabu, 24 April 2024 | 19:12
LIFESTYLE

Kakek Nenek Pemilik Laundry Tampil Modis dengan Baju yang Ditinggalkan Pelanggan

Kakek Nenek Pemilik Laundry Tampil Modis dengan Baju yang Ditinggalkan Pelanggan
Pasangan modis Wan Ji Xiu'e dan Xiu'e. (IG/wantshowasyoung)

ASKARA - Media sosial diramaikan unggahan sepasang kakek nenek dengan tampil gaya mengenakan pakaian yang membuat keduanya terlihat lebih muda. 

Sebutan Outfit of The Day alias OOTD sepertinya cocok untuk kakek bernama Wan Ji Xiu'e (83) dan sang nenek Xiu'e (84) asal Tiongkok. 

Semua berawal ketika sang cucu ingin membuat kakek neneknya tidak bosan saat menjaga usaha binatu mereka bernama Wanxiu Laundry yang telah buka sejak 60 tahun lalu.

Sang cucu sengaja membuat akun Instagram @wantshowasyoung yang dalam feed-nya diisi foto-foto pasangan kakek nenek dengan tampilan modis. Bahkan tidak sedikit warganet menggunggah ulang foto-foto mereka. 

Uniknya, pakaian modis yang dikenakan Wan dan Xiu adalah milik pelanggan yang mencuci baju di Wanxiu Laundry namun tidak diambil setelah bertahun-tahun lamanya. Unggahan foto kakek nenek tersebut sekaligus sebagai pengingat para pelanggan untuk kembali mengambil bajunya.

"Pakaian tua ini telah ditinggalkan oleh pelanggan selama bertahun-tahun. Pemilik toko cucian, Wan Ji dan Xiu'e yang berusia lebih dari 80 tahun," tulis sang cucu dalam keterangan salah satu unggahan foto.

Selain mengingatkan pelanggan untuk mengambil bajunya, aksi Wan dan Xiu juga sekaligus menunjukkan bahwa usia tidak menjadi penghalang seseorang untuk tetap tampil gaya.

"Berharap agar semua orang tahu bahwa usia bukanlah halangan untuk bersenang-senang dalam mode, dan bahkan pakaian lama dapat berubah menjadi pakaian yang trendi!" jelas sang cucu yang tidak disebutkan namanya. 

Dalam unggahan terakhir, cucu Wan dan Xiu pun merayakan jumlah pengikut akun Instagram yang terus bertambah. Terpantau saat ini pengikutnya telah berjumlah lebih dari 77 ribu. Dia pun menceritakan reaksi sang kakek dan nenek yang tidak mengerti dengan arti follower Instagram. 

"Saya memberi tahu mereka bahwa lebih dari 50.000 orang telah berlangganan berita mereka hari ini, dan ada lebih dari 14.500 orang yang berasal dari negara lain. Pada saat itu, benar-benar lucu bahwa reaksi Wanji bukannya bahagia. Dia bertanya 'Apa yang akan terjadi setelah itu? Apakah mereka mengerti jika saya berbicara Bahasa Taiwan?'," paparnya.

Jumlah pengikut yang terus naik membuat sang cucu terkejut dan haru. Dia mengaku hal itu menjadi pengalaman baru dalam hidupnya yang terjadi dalam dua pekan terakhir. Untuk merayakan hal tersebut, sang cucu pun rencananya akan memberikan hadiah kepada para fans kakek neneknya.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih dalam cara khusus. Saya memutuskan untuk menyiapkan beberapa hadiah kecil untuk penggemar kami. Saya pilih secara acak, menarik beberapa penggemar yang beruntung. Di manapun para penggemar di dunia saya akan mengirimkan hadiah kepada Anda melalui pengiriman kilat tercepat, syukur," jelasnya.

Komentar