Kontingen Patriot Indonesia Memukau di Parade Hari Republik India 2025

ASKARA – Kontingen Patriot Indonesia sukses memukau warga India dalam Parade Hari Republik India yang berlangsung pada Minggu (26/1) di Kartavya Path, New Delhi. Parade tahunan yang merupakan salah satu perayaan terbesar di India ini menjadi ajang penting untuk memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan India.
Kehadiran Kontingen Patriot Indonesia dalam parade ini menjadi simbol kuat persahabatan dan kerja sama yang erat antara kedua negara. Dengan menampilkan disiplin militer yang rapi dan atraksi yang memukau, kontingen Indonesia berhasil mencuri perhatian publik dan tamu undangan internasional.
Dalam penampilannya, Kontingen Patriot Indonesia yang tergabung dalam pasukan defile dipimpin oleh Letnan Jenderal Bhavnish Kumar selaku Komandan Defile. Parade ini turut menampilkan harmoni kekuatan militer melalui Drumband Taruna Akademi Genderang Suling Canka Likananta serta pasukan defile prajurit TNI yang menunjukkan profesionalisme dan kedisiplinan tinggi. Penampilan mereka mencerminkan semangat bangsa Indonesia di panggung internasional.
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto turut hadir sebagai tamu kehormatan atas undangan langsung dari Presiden India Draupadi Murmu. Dalam pelaksanaan defile, Presiden Prabowo duduk di mimbar kehormatan bersama Presiden Murmu, menyaksikan jalannya parade yang berlangsung dengan megah dan penuh semangat persaudaraan.
Respon positif datang dari masyarakat India yang terpesona dengan atraksi dan kekompakkan kontingen Indonesia. Ribuan warga memadati lokasi parade sebagai bentuk apresiasi atas penampilan luar biasa yang disuguhkan. Kehadiran kontingen Indonesia menjadi salah satu sorotan utama dalam perayaan Hari Republik India tahun ini.
Keikutsertaan Kontingen Patriot Indonesia dalam parade ini merupakan kehormatan besar bagi TNI. Penempatan pasukan defile TNI di barisan terdepan menjadi wujud diplomasi pertahanan yang turut memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan India. Melalui partisipasi ini, Indonesia kembali menunjukkan eksistensinya di panggung dunia dengan menampilkan keunggulan militernya di salah satu ajang kenegaraan bergengsi di India.
Komentar