Kamis, 02 Mei 2024 | 17:07
NEWS

Debt Collector Dihajar Massa di Serpong Tangerang

Debt Collector Dihajar Massa di Serpong Tangerang
Ilustrasi pelaku kekerasan (Dok Pixabay)

ASKARA - Seorang debt collector babak belur dihajar warga di wilayah Rawa Buntu, Serpong, Tangerang Selatan. Aksi pengeroyokan itu terjadi ketika korban berupaya menarik paksa mobil nasabah di jalan.

Dalam video yang tersebar nampak keributan antara sekelompok debt collector dengan seorang pengendara mobil di tepi jalan. Namun, pengemudi mobil tetap berusaha mempertahankan mobilnya. Sempat terjadi tarik-menarik pintu mobil antara pemilik kendaraan dengan debt colletor.

Keributan itu pun memancing pengguna jalan, organisasi masyarakat (ormas) hingga pengemudi ojek online yang ada disekitar.

Emosi tak terbendung, kelompok ormas dan Ojol memukuli dan mengikat kedua tangan debt collector tersebut.

"Bawa ke kantor polisi. Ikat, ikat," seru salah satu warga pengguna jalan.

Sementara itu, Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Faisal Febrianto membenarkan adanya peristiwa tersebut. Kejadian itu terjadi di dekat Stasiun Rawa Buntu, Serpong pada Rabu, 5 April, sekiranya malam hari.

Ia menegaskan akan menangkapan pelaku-pelaku yang diduga melakukan pemukulan terhadap debt collector tersebut.

“Tadi kita sudah berdiskusi dengan bapak Kapolda, intinya kami menjamin menangkap semua pelaku,” kata Faisal saat dikonfirmasi, Kamis, 6 April.

Faisal meminta waktu untuk mengusut tutas aksi pemukulan tersebut yang diduga dilakukan ormas di Tangerang Selatan.

“Kasih kita waktu secepatnya kita akan tangkap. Bisa kembali, kakau sudah ketangkep kita kasih tau,” tutupnya.

Komentar