Rabu, 24 April 2024 | 15:29
MILITER

Bertemu di Batam, Angkatan Laut Indonesia Rancang Operasi Laut Bersama Tentara Laut Diraja Malaysia

Bertemu di Batam, Angkatan Laut Indonesia Rancang Operasi Laut Bersama Tentara Laut Diraja Malaysia
Angkatan Laut Indonesia dan Tentara Laut Diraja Malaysia (TLDM) foto bersama (Dok Dispenal)
 
ASKARA - Angkatan Laut Indonesia dan Tentara Laut Diraja Malaysia (TLDM) terus melakukan kerjasama berkesinambungan guna menjaga keamanan perairan wilayah laut, terutama perairan perbatasan  Indonesia dengan Malaysia.
 
Wujud hubungan kerjasama yang telah berjalan dari tahun ke tahun ini yaitu kerjasama Patroli Terkoordinasi Malaysia-Indonesia (Patkor Malindo) dalam pengamanan perairan perbatasan yang memiliki kerawanan tindak pelanggaran hukum dan kejahatan.
 
Dengan kegiatan patroli terkoordinasi bersama ini membuktikan bahwa hubungan antar negara Indonesia dan Malaysia sebagai negara bertetangga menjadi semakin harmonis dan mampu mendemonstrasikan interoperabilitas yang professional dalam menjaga stabilitas keamanan perairan perbatasan Indonesia-Malaysia, utamanya di Selat Malaka.
 
Terkait hal itu, beberapa waktu lalu Tim Perancang Operasi Laut Malaysia-Indonesia (TPOL MALINDO) melaksanakan sidang bersama yang dipimpin Ketua Delegasi TPOL Indonesia Laksma TNI Retiono Kunto Dan Ketua Delegasi TPOL Malaysia Laksma Fadhil bin Abdul Rahman di Batam, Kamis, (16/3).
 
Lantamal IV Batam yang memiliki wilayah kerja berbatasan langsung dengan Malaysia menjadi tuan rumah terselenggaranya rapat TPOL ke-46 yang berlangsung Kamis (16/3). 
 
Wakil Asisten Operasi (Waasops) Kasal Laksma TNI Retiono Kunto sebagai Ketua Delegasi TPOL Indonesia dalam amanatnya mengatakan bahwa pelaksanaan Patkor Malindo ke-159 di perairan Selat Malaka ini semakin baik dari waktu ke waktu, hal itu dibuktikan dengan semakin baiknya koordinasi antar angkatan laut kedua Negara, serta semakin menurunya angka pelanggran hukum dan tindak kejahatan.
 
"Selain aktifitas Patkor Malindo, TPOL juga telah berhasil melaksanakan arahan ketua Coordinated Operation Control Comitee (COCC) ke-70 yang dilaksanakan pada tanggal 19 Januari yang lalu di Jakarta," kata Laksma TNI Retiono Kunto dalam keterangan yang diterima Askara, Sabtu (18/3).
 
Ditambahkannya, sesuai dengan pernyataan Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali diberbagai kesempatan, TNI AL selalu siap bekerjasama secara professional untuk mewujudkan stabilitas kawasan. Dan merupakan kesempatan baik bagi perwira muda Angkatan Laut kedua negara untuk belajar dan berinteraksi satu sama lain secara professional.

Komentar