Jumat, 19 April 2024 | 12:59
OPINI

Renungan Minggu Ini

Selamat Tahun Baru

Selamat Tahun Baru
Selamat Tahun Baru (Dok Rm. Yote)

ASKARA - Tahun baru adalah waktu terbaik memaknai masa lalu agar tetap tegar melangkah menuju masa depan. 

Buat resolusi: semoga dunia makin keibuan.  What's?

Pertama,  ibu pertiwi sedang bersusah hati. Eksploitasi alam tak seimbang, manusia belum ramah lingkungan hidup. Butuh semangat keibuan untuk perlindungan atas ke-"rahim"-an alam. Hati dan pikiran setiap orang mesti tertuju pada upaya menjaga keseimbangan ekosistem bumi.

Kedua, diskresi atas arus informasi digital tidak semata mengejar “follow” dan “like”, mem-bully mereka yang tidak seselera komunitas. Hati keibuan mesti hadir dalam semangat belarasa dan watak peduli: tidak modus, tidak jaim, bekerja dalam diam, tahan dalam derita sambil terus berbuat yang terbaik buat orang lain.

Ketiga, Ibu mendidik dengan teladan. Saat informasi makin mudah diakses tampilkan pribadi inspiratif, tak kaya materi, pun bergaya sultan, dan elok-rupa, namun miskin makna.

Teladan keibuan Santa Perawan Maria Bunda Allah representasi kerendahan hati dan jalan menuju keutuhan martabat manusia.

Salam Sehat Berlimpah Berkat.
+ Rm. Yos Bintoro, Pr

Komentar