Jumat, 19 April 2024 | 18:02
COMMUNITY

Temuan Rantai Besi dari Sungai Progo Punya Daya Magis?

Temuan Rantai Besi dari Sungai Progo Punya Daya Magis?
Rantai ditemukan di Sungai Progo, Desa Mangir (Dok Istimewa)

ASKARA - Seuntai rantai besi sepanjang kurang lebih 30 meter ditemukan di pinggiran Sungai Progo, Desa Mangir, Kabupaten Bantul, Yogyakarta, ketika dilakukan pengerukan dengan menggunakan alat berat.

"Rantai besi ditemukan kurang lebih sebulan yang lalu ketika dilakukan pengerukan daerah aliran sungai," kata Saryanto, salah satu warga Desa Mangir, beberapa waktu lalu.

Menurut Saryanto, jumlah mata rantai ada 119 buah dan mata rantai ada yang tanpa sambungan. Belum diketahui berat keseluruhannya, namun ketika 25 orang mencoba menarik rantai, mereka tidak sanggup menariknya, seperti ada kekuatan yang menahannya.

"Ketika pertama kali diangkat pakai beko, saya melihatnya seperti seuntai kalung," ujar Saryanto yang memiliki kafe tepat di pinggir Sungai Progo.

Penemuan rantai tersebut telah dilaporkan kepada Dinas Cagar Budaya untuk didata dan diteliti. Saat ini rantai diletakkan di sebuah pendopo di pinggir sungai tempat bertemunya 4 aliran sungai.

Terlepas apakah itu rantai jangkar kapal atau bukan, dua orang pengamat spiritual dari Jakarta yang datang melihat ke lokasi, Rabu sore (22/9), mengatakan, rantai tersebut memiliki daya linuwih atau daya magis berupa energi, dan hal itu mereka buktikan dengan meletakkan sebuah pendulum di atas rantai dan seketika pendulum berputar kencang.

Desa Mangir, adalah sebuah dusun yang cukup terkenal di kalangan masyarakat Yogya, diyakini menjadi desa tertua di Kabupaten Bantul.

Dahulunya Ki Ageng Mangir, anak keturunan Raja Brawijaya V, menetap di sini. Banyak cerita yang menyelimuti kebaradaan Ki Ageng Mangir yang meninggalkan banyak petilasan bersejarah.

 

Komentar