Rabu, 24 April 2024 | 09:01
NEWS

LBH GAAS Gelar Rapat Koordinasi dan Konsolidasi untuk Bantu Masyarakat Kurang Mampu

LBH GAAS Gelar Rapat Koordinasi dan Konsolidasi untuk Bantu Masyarakat Kurang Mampu
Rapat Koordinasi GAAS (Dok Istimewa)

ASKARA - Gerakan Advokat dan Aktivis (GAAS) menggelar rapat koordinasi dan konsolidasi Lembaga Bantuan Hukum-Gerakan Advokat dan Aktivis (LBH-GAAS), Senin (14/6). 

Dalam rapat itu diresmikan logo GAAS berbentuk Perisai Tameng yang disaksikan langsung Penasehat LBH-GAAS dan para jajaran pengurus Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Advokat dan Aktivis (DPP GAAS). 

Dalam kegiatan itu juga Direktur LBH-GAAS Iwan Gunawan, memberikan surat keputusan atau mandat kepada Ketua DPD GAAS Provinsi Banten Syakrowi Zen sekaligus Ketua DPD LBH-GAAS Banten yang pertama kali membuka Kantor Sekretariat LBH-GAAS di wilayah Provinsi Banten.

Selain itu, LBH-GAAS juga membedah kasus dan tugas untuk para legal khususnya LBH-GAAS.

Ketua Umum GAAS, Rudy Silfa mengatakan, hadirnya LBH-GAAS ini untuk membantu masyarakat kurang mampu yang membutuhkan bantuan hukum. Diharapkan, dapat memberikan solusi baik dalam pendampingan hingga persidangan. 

"Dengan demikian, masyarakat kurang mampu yang membutuhkan bantuan hukum mendapatkan keadilan dan pelayanan bantuan Hukum," ujar Rudy. 

Komentar