Rabu, 15 Mei 2024 | 15:15
NEWS

Sosok Ibu di Mata Susi Pudjiastuti

Sosok Ibu di Mata Susi Pudjiastuti
Susi Pudjiastuti. (IG)

ASKARA - Sosok ibu sangat berarti dan tidak dapat tergantikan perannya di dalam keluarga, terlebih kasihnya sepanjang masa. Maka itu, ibu dinilai sebagai kehormatan dan sumber kebahagiaan keluarga.

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengingatkan untuk selalu menyayangi dan menghormati ibu. Mengingat jasanya luar biasa dalam mendidik dan membesarkan anak-anak.

"Selamat Hari Ibu. Semoga kita selalu diingatkan tetap menyayangi, menghormati Ibu kita. Yang telah membesarkan dan mendidik kita menjadi kita hari ini," tulisnya melalui Twitter @susipudjiastuti, Selasa (22/12).

Perannya yang sentral membuat tugas ibu ketika menjalaninya dengan gembira akan menularkan energi positif kepada seluruh anggota keluarga. Selain itu, sosok ibu juga tempat menemukan harmonisasi dalam keluarga.

"Ibu adalah kehormatan dan kebahagiaan dalam keluarga," tulis Susi Pudjiastuti sambil memberikan motion bunga dan lambang cinta. 

Peringatan Hari Ibu tahun ini mengangkat tema Perempuan Berdaya Indonesia Maju. Hari Ibu diperingati setiap 22 Desember, tanggal yang diresmikan Presiden Soekarno melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 316 Tahun 1959 pada 16 Desember 1959 saat Ulang Tahun ke-25 Kongres Perempuan Indonesia 1928.

Penetapan Hari Ibu setiap 22 Desember mengacu pada pelaksanaan Kongres Perempuan Indonesia I yang diselenggarakan 22-25 Desember 1928. Kongres diikuti 600 perempuan dari 30 organisasi perempuan dari 12 kota di Jawa dan Sumatera.

Komentar