Rabu, 15 Mei 2024 | 23:36
NEWS

Timnas Menang Melawan Qatar, Shin Tae-yong Harus Perbaiki Hal Ini

Timnas Menang Melawan Qatar, Shin Tae-yong Harus Perbaiki Hal Ini
Pelatih Timnas U-19, Shin Tae-yong (Dok Goal.com)

ASKARA - Kemenangan Timnas Indonesia U-19 pada laga uji coba saat menghadapi Qatar menyenangkan seluruh pemain dan pelatih. Pertandingan itu berlangsung di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kroasia. 

Meski Garuda Muda harus kebobolan lebih dulu, gol tercipta pada menit 12 melalui kaki Jassim Mohammed. Pemain bernomor punggung 10 itu melepaskan tembakan melengkung yang sulit diantisipasi kiper Adi Satryo.

Sementara gol Indonesia baru tercipta setelah Mochammad Supriadi dijatuhkan di kotak terlarang pada menit ke-16. Brylian Aldama sebagai eksekusi penalti berhasil mencatatkan namanya di papan skor. 

Gol penutup bagi kemenangan Indonesia diciptakan dengan sontekan Supriadi pada menit 84. Terciptanya gol berawal dari kesalahan lini belakang Qatar yang berusaha menyerang pertahanan Indonesia. 

Juru taktik Garuda Muda, Shin Tae-yong mengaku senang dengan hasil pertandingan. Ia memuji kerja keras anak asuhnya yang mampu membalikkan keadaan sehingga bisa meraih hasil positif. 

"Saya senang kami mampu mengalahkan Qatar meski tertinggal lebih dulu. Pemain bekerja keras dan pantang menyerah selama pertandingan," ujar Shin Tae-yong, dikutip dari laman resmi PSSI, Jumat (18/9).

Namun, pria berkebangsaan Korea Selatan itu mencatat beberapa hal yang menjadi bahan evaluasi di pertandingan berikutnya. Tentu itu menjadi penting bagi penampilan timnya. 

"Meski begitu, tim masih ada kekurangan seperti penjagaan terhadap pemain lawan, posisi bagaimana bertahan, dan lain-lain. Hal ini yang harus kami poles untuk diperbaiki," jelas Shin Tae-yong. 

Hasil melawan Qatar itu merupakan kemenangan pertama Timnas Indonesia U-19 selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Kroasia. Sebelumnya, David Maulana dan kawan-kawan hanya memetik hasil imbang dan dua kekalahan dari tiga laga uji coba.

Timnas Indonesia U-19 akan kembali menghadapi Qatar di tempat yang sama pada, Minggu (20/9/2020) mendatang.

 

Komentar