Minggu, 19 Mei 2024 | 04:04
LIFESTYLE

Begini Manfaat Masker Timun untuk Kulit Wajah

Begini Manfaat Masker Timun untuk Kulit Wajah
Masker timun (Keepo.me)

ASKARA - Mentimun atau timun mengandung senyawa yang dapat memberikan manfaat positif bagi kulit. Cara penggunaannya pun beragam. Anda dapat menjadikan timun sebagai salad, memakainya sebagai masker, atau dibuat menjadi losion di rumah. 

Apa saja manfaat dari masker timun untuk wajah?

Timun tinggi akan vitamin, mineral, dan nutrisi lainnya yang bermanfaat bagi kulit wajah. Berikut beberapa keuntungan dari masker timun.

1. Manfaat masker timun untuk wajah adalah mengurangi sembap

Penelitian telah menunjukan bahwa mentimun memiliki kemampuan untuk mengurangi sembap pada kulit. Masker timun akan dapat sangat membantu ketika Anda mengalami sembap karena kurang tidur.

2. Manfaat masker timun untuk kulit berjerawat

Kulit wajah yang berminyak dan sel kulit mati dapat menyumbat pori-pori dan memicu munculnya jerawat. Timun dapat membantu membersihkan kulit wajah dan membuat kulit lebih kencang sehingga pori-pori dapat mengecil. Hal ini dapat terjadi karena mentimun merupakan astringent ringan.

3. Bantu melawan penuaan dini

Menurut studi pada tahun 2011, antioksidan yang terkandung dalam mentimun berpotensi sebagai senyawa untuk membantu melawan keriput.

Ditambah lagi, masker timun mengandung vitamin C dan asam folat. Vitamin C dapat membantu menstimulasi pertumbuhan sel baru, sedangkan asam folat membantu mengusir racun dari polusi yang membuat kulit Anda terlihat kusam atau terjadi penuaan dini.

4. Masker timun juga dapat meringankan iritasi

Mentimun juga memberikan efek antiradang yang dapat meringankan nyeri, kemerahan, dan iritasi pada kulit wajah. Anda dapat memanfaatkan masker timun untuk bantu mengatasi kulit yang terbakar matahari, gigitan serangga, dan ruam.

5. Menjaga kelembapan kulit

Timun terdiri dari 96 persen air. Air saja tidak cukup untuk menjaga kelembapan kulit. Untuk itu, sari mentimun dapat dicampurkan dengan bahan pelembap lain seperti madu atau lidah buaya lalu dijadikan masker untuk menjaga kelembapan kulit wajah.

Kandungan nutrisi mentimun

Menurut United States Department of Agriculture (USDA) atau setara dengan Kementerian Pertanian di Indonesia, sebanyak 142 gram mentimun mentah mengandung:

* Air: 137 gram
* Kalori: 17
* Protein: 0.8 gram
* Lemak: 0.2 gram
* Karbohidrat: 3.1 gram, termasuk gula sebanyak 2 gram
* Serat: 1 gram
* Kalsium: 19.9 gram
* Zat besi: 0.3 miligram
* Vitamin C: 4.5 miligram
* Folat: 19.9 mikrogram

Masih banyak nutrisi yang terdapat pada mentimun, termasuk vitamin B, A, dan antioksidan. Lantaran itu, tak hanya sebagai masker saja, mentimun juga baik untuk dikonsumsi.

Cara membuat masker timun di rumah

Panduan cara membuat masker berikut merupakan pilihan terbaik jika Anda ingin secara cepat dan mudah menyegarkan atau meremajakan kulit wajah.

1. Haluskan setengah potong timun (tidak perlu dikupas) menggunakan blender atau secara manual dengan tangan.

2. Gunakan saringan untuk memisahkan sari mentimun yang sudah dihaluskan tadi. 

3. Oleskan sari atau air mentimun pada wajah Anda yang sebelumnya sudah dibersihkan. Biarkan masker bekerja selama 15 menit.

4. Bilas masker dengan air dingin atau hangat dan keringkan wajah dengan menggunakan handuk.

Selain dijadikan masker, timun juga dapat digunakan secara sederhana dengan hanya diiris tipis lalu ditempelkan pada wajah. Beberapa orang mungkin sudah melakukan hal ini dan biasanya irisan timun diletakan pada bagian mata. Metode sederhana seperti ini bermanfaat untuk mengurangi mata sembap akibat kurang tidur. Sari mentimun mengandung vitamin C dan asam folat sehingga dapat membuat mata terlihat dan terasa segar. (hellosehat/lov)

Komentar