Rabu, 24 April 2024 | 21:22
COMMUNITY

Umat Buddha Membantu Dana Perbaikan Rumah Untuk Penyintas Gempa Cianjur

Umat Buddha Membantu Dana Perbaikan Rumah Untuk Penyintas Gempa Cianjur
Permabudhi Peduli

ASKARA - Persatuan Umat Buddha Indonesia (Permabudhi) melaksanakan bakti sosial, membantu penyintas gempa Cianjur, Jawa Barat. Mereka memberikan bantuan dana perbaikan rumah.

Penyerahan bantuan berlangsung di Vihara Tridharma, Kelurahan Solok Pandan, Cianjur. Bantuan diserahkan oleh Bendahara Umum Permabduhi, Effendy kepada Bodhi selaku Pembimas Buddha  Provinsi Jawa Barat.

"Dana bantuan untuk renovasi rumah korban ini terkumpul dari dana gabungan Permabudhi, yang terdiri dari 3 Sangha dan 8 Majelis serta beberapa yayasan," kata Ketua Umum Permabudhi, Philip K. Widjaja, di Cianjur, Sabtu (14/1).

"Kegiatan bakti sosial ini adalah bagian dari wujud nyata pengamalan ajaran sang Buddha, dan sudah menjadi budaya umat Buddha setiap berbagai program acara dan setiap terjadi bencana," sambung Philip.

Philip menyampaikan bahwa semangat bakti sosial ini untuk mengajak semua umat dalam mengamalkan ajaran sang Buddha, agar selalu sadar dalam berbuat, memikirkan dan mengupayakan semua makhluk hidup berbahagia. Setiap gejolak yang terjadi pada alam pasti berhubungan dengan perilaku manusianya.

"Setiap bencana yang timbul menjadi pemantik atau pengingat buat kita semua untuk senantiasa berbuat pada orang lain, lebih giat dan waspada dalam menjaga keberadaan alam semesta," kata Philip.

Pembimas Buddha Kanwil Kemenag Jawa Barat, Bodhi mengapresiasi Permabudhi yang telah menggalang dana di level pusat untuk membantu umat yang terdampak gempa di Cianjur. "Semoga dana bantuan ini bisa menjadi berkah bagi semua dan membantu perbaikan rumah-rumah yang tertimpa bencana," kata Bodhi.

Bodhi menjelaskan bahwa sebagai manusia yang hidup bersama di bumi, sangat penting menjaga terus semangat kemanusiaan. "Manusia tidak bisa hidup tanpa manusia lain. Karena hanya manusia yang bisa mewujudkan Maitri Karuna dengan manusia lainnya sehingga bisa membentuk keluarga dan masyarakat yang rukun, damai dan sejahtera, demi kesejahteraan yang merata di Indonesia," tandas Bodhi.

Komentar