Jumat, 03 Mei 2024 | 11:40
NEWS

Upacara Gelar Operasi Penegakan Ketertiban dan Operasi Yusitisi Polisi Militer 2022

Upacara Gelar Operasi Penegakan Ketertiban dan Operasi Yusitisi Polisi Militer 2022
Dok Puspomal

ASKARA - Komandan Puspomal Mayjen TNI (Mar) Lukman yang diwakili oleh Wakil Komandan Pusat Polisi Milter Angkatan Laut (Wadanpuspomal) Laksamana Pertama TNI A.M. Liston Sirait menghadiri Upacara Gelar Operasi Gaktib (Opsgaktib) dan Operasi Yustisi Polisi Militer 2022 di Aula Gatot Subroto Denma Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (23/2).

Dalam kegiatan tersebut Inspektur Jenderal TNI Letnan Jenderal TNI (Mar) Bambang Suswantono bertindak sebagai Inspektur Upacara pada gelar Opsgaktib dan Operasi Yustisi Polisi Militer TA 2022 dengan membacakan amanat Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa yaitu bahwa seluruh personel yang terlibat dalam Opsgaktib dan Yustisi agar memahami tujuan dilaksanakannya Operasi adalah untuk mewujudkan disiplin dan kepatuhan hukum setiap prajurit.

Kegiatan Upacara tahun ini, mengusung tema "Dengan Operasi Gaktib dan Operasi Yustisi TA. 2022, Polisi Militer siap meningkatkan ketaatan hukum disiplin dan tata tertib prajurit guna mendukung tugas pokok TNI. Dalam rangka mewujudkan Indonesia Tangguh Indonesia Maju”. 

Adapun rangkaian Upacara antara lain pemasangan pita merah putih sebagai tanda dibukanya Opsgaktib dan Operasi Yustisi TA. 2022 dan pembacaan Tekad, yang disaksikan oleh Prajurit POM TNI seluruh Indonesia secara video conference/ virtual di satuan masing-masing.

Kegiatan Opsgaktib dan Yustisi ini merupakan salah satu bagian dari 8 fungsi pokok Pomal sehingga pada pelaksanaannya tersebut selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono, yaitu jalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan, jaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angakatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara.

Komentar