Selasa, 14 Mei 2024 | 13:31
NEWS

Lagi, Muntaz Rais Bagikan Video Saat Menyumbang di Masjid

Lagi, Muntaz Rais Bagikan Video Saat Menyumbang di Masjid
Mumtaz Rais hitung uang (Dok Instagram)

ASKARA - Ahmad Mumtaz Rais kembali membagikan sebiah video singkat. Kali ini, putra Amien Rais memvideokan saat dirinya memberi sumbangan di Masjid Al-Ibadah, Kemang, Jakarta Selatan, yang dilakukan pada Jumat lalu (8/10). 

Dalam video tersebut, Mumtaz awalnya terlihat menghitung uang dan membaginya menjadi beberapa tumpukan. 

"Jumat barokah," katanya sembari menghitung uang di lantai beralas karpet.

Kemudian, ia menyerahkan beberapa lembar uang kepada seorang jemaah.

Pada keterangan video yang ia unggah, Mumtaz menyampaikan alasan mengapa ia menyebut masjid tersebut sebagai masjid favoritnya.

"Cukup 3 alasan saja: 1. Bersih, 2. Dingin, 3. Murottal imamnya mirip SHURAIM. Bikin sholat khusyuk, ngaji nyaman, dan pastinya deket rumah. Itu terpenting," tulisnya.

Mumtaz juga mengingatkan bahwa di masjid tersebut juga akan ada acara Maulid Nabi Muhammad pada 27 Oktober.

"Bakal nyumbang lagi deh, hehehe... Siyaap pokoknya!" katanya menambahkan.

Sebelumnya, Mumtaz terang-terangan meminta dukungan dari jemaah Gus MIftah  seraya memberikan bantuan sebesar Rp100 juta. Ia menyebut dirinya Bang Jago dalam video itu.

"Bang Jago enggak banyak bicara. Bang Jago langsung aksi, bukan teori. Menyumbang uang tunai sebesar Rp 100 juta rupiah untuk semua Kinthiliyah. Mantap!" katanya, seperti disimak Indozone dalam video yang dibagikan akun Instagram @narkosun.

Namun, setelah memberi uang Rp100 juta, Mumtaz menitipkan pesan agar jemaah Kinthiliyah memilih dirinya pada Pemilu 2024 nanti, sambil mengancam tidak akan menyumbang lagi jika ia tidak dipilih.

"Gus, ingat pemilu 2024! Jangan jual DPR RI dari partai lain. Tunggal, Mumtaz Rais! Jangan Kamto, jangan Kamta, jangan Mbah Badri, jangan Gandung, jangan yang lain-lain! Kalau enggak saya setop sumbangan ke Ponpes Ora Aji. I love you full, full, Gusku," katanya.

Komentar