Selasa, 21 Mei 2024 | 14:45
NEWS

1.456 Kendaraan Diputar Balik dari Gerbang Tol Cikupa dan Cikarang Barat

1.456 Kendaraan Diputar Balik dari Gerbang Tol Cikupa dan Cikarang Barat
Gerbang Tol Cikupa (Dok redaksi24.com)

ASKARA - Penyekatan kendaraan untuk mencegah masyarakat mudik telah membuahkan hasil. Petugas kepolisian berhasil memutar balik ribuan kendaraan yang melintas di dua gerbang tol (GT), yakni GT Cikupa dan GT Cikarang Barat.

Data tersebut merupakan hasil penyekatan dalam rangka larangan mudik Lebaran pada Kamis (6/5) kemarin.

"Data kendaraan yang diputar balikkan atau disekat di dua Gerbang Tol (Cikupa dan Cikarang Barat) tanggal 6 Mei 2021, total ada 1.456 kendaraan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Yusri Yunus dalam keterangannya, Jumat (7/5).

Yusri menuturkan dari keseluruhan jenis kendaraan yang ditindak tersebut dominan merupakan pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi.

"Kendaraan pribadi 1.224, kendaraan Umum 232 yang diputar balik," ujarnya menambahkan.

Adapun rincian di kedua Gerbang Tol tersebut yakni, untuk di GT Cikupa terdapat 828 kendaraan yang ditindak dengan 709 menggunakan kendaraan pribadi dan 119 kendaraan umum.

Sedangkan untuk di GT Cikarang Barat lebih banyak dibanding GT Cikupa yakni terdapat 628 kendaraan yang ditindak.

"Di Cikarang Barat, kendaraan pribadi 515 sama kendaraan umum 113 kendaraan," tandas Yusri. 

Petugas Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menyiapkan 14 titik penyekatan dan 17 titik check point sepanjang larangan mudik Lebaran 2021. Selain itu, 4.276 personel gabungan pun diterjunkan untuk melakukan penyekatan di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

Komentar