Jumat, 17 Mei 2024 | 08:14
NEWS

Tiga Cara Putus Mata Rantai Penyebaran Covid-19

 Tiga Cara Putus Mata Rantai Penyebaran Covid-19
Ilustrasi/Net

ASKARA - Pengamat Komunikasi Politik, Emrus Sihombing menyatakan ada tiga cara untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 yang semakin meningkat di Indonesia.

Pertama, lanjut dia, pemerintah harus membangun komunikasi kesehatan secara masif, sistematis dan terstruktur untuk membangun kesadaran, sikap dan perilaku masyarakat.

"Setiap WNI melakukan protokol kesehatan secara nasional hingga di tingkat keluarga," jelas Emrus dalam keterangan resminya, Jumat (4/9/2020).

Membangun komunikasi kesehatan mudah dilakukan. Yakni, cukup melibatkan para pakar atau ilmuan komunikasi di Indonesia untuk melakukan kampanye.

"Mereka sangat mumpuni melakukan kampanye komunikasi kesehatan tersebut," jelasnya.

Cara kedua, pemerintah harus tegakkan peraturan, disiplin dan berikan sanksi tegas bagi para pelanggar protokol kesehatan.

"Ketiga, jadilah "polisi" bagi diri sendiri untuk mentaati semua protokol kesehatan yang sudah dikeluarkan oleh pemerintah," demikian kata Emrus.

Kasus konfirmasi positif per hari ini bertambah mencapai 187.537 kasus. Jumlah ini bertambah 3.269 kasus dari hari sebelumnya.

Komentar