Sabtu, 10 Juni 2023 | 12:31
TRAVELLING

Wisata Alam Kepulauan Seribu Juga Ditutup Sementara

Wisata Alam Kepulauan Seribu Juga Ditutup Sementara
Kawasan Konservasi Taman Nasional Kepulaun Seribu. (Hendrata Yudha)

ASKARA - Pemerintah serius menangani ancaman penyebaran virus corona, sehingga semua kunjungan wisata alam ke Kawasan Konservasi Taman Nasional Kepulauan Seribu (TNKS) ditutup hingga akhir Maret 2020.

Kunjungan wisata alam itu termasuk untuk olah raga rekreasi scuba diving.

Keputusan penutupan TNKS dari kunjungan wisatawan domestik dan mancanegara merupakan turunan dari Surat Edaran Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup tertanggal 15 Maret 2020. Dalam poin ke tujuh disebutkan kunjungan ke kawasan konservasi mengikuti kebijakan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kementerian Luar Negeri, dan pemerintah daerah setempat.

"Kami sudah berkoordinasi dengan bupati Kabupaten Kepulauan Seribu, sehingga kunjungan wisata ditutup hingga tanggal 29 Maret mendatang," kata Kepala Balai TNKS Badiah.
  
Kunjungan ke kawasan khusus atau resort bisa dikecualikan jika pengelola resort menyediakan peralatan dan petugas yang mengikuti protokol kesehatan antisipasi virus corona.

"Permintaan penutupan kunjungan wisatawan ke Kepulauan Seribu juga berdasarkan permintaan dari masyarakat yang khawatir dengan penyebaran corona," demikian Badiah. (hen/why)

Komentar