Jumat, 26 April 2024 | 07:01
NEWS

Bulutangkis

The Minions ke Babak Final, Jonatan Christie Dihentikan Viktor Axelsen

The Minions ke Babak Final, Jonatan Christie Dihentikan Viktor Axelsen
Kevin Sanjaya/Marcus Gideon (Dok Vidio.com)

ASKARA - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melaju ke partai puncak pergelaran Indonesia Open 2021 setelah meredam perlawanan ganda putra asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, di babak semifinal. 

Bermain tangguh, Marcus/Kevin mampu menyelesaikan laga dua gim langsung dengan skor 21-16 dan 21-18 dalam tempo 44 menit, di Bali Convention Centre, Sabtu (27/11) malam. 

Pasangan berjuluk The Minions itu langsung tampil menyerang di awal gim dan tak memberi kesempatan Rankireddy/Shetty mengembangkan permainan. 

Meski pasangan sesekali masih dapat memberi perlawanan, serangan pasangan India itu masih bisa dipatahkan The Minions. Marcus/Kevin pun unggul 11-6 di interval babak pertama hanya dalam tempo enam menit.

Usai interval, pasangan yang masih bertengger di peringkat satu dunia itu kembali tampil sangat dominan. 

The Minions mantab menutup gim pertama dalam durasi 16 menit saja dengan skor 21-16. 

Berlanjut di babak kedua, pasangan India sempat unggul 5-3 atas Marcus/Kevin. Mereka kali ini mampu menahan serangan-serangan yang dilakukan The Minions. Marcus/Kevin pun kerap melakukan kesalahan sendiri. 

Sengit sekali jalannya pertandingan lantaran kedua tim saling jual beli serangan. Rally-rally panjang pun juga tersaji. 

Hingga akhirnya, Marcus/Kevin sukses ungguli Rankireddy/ Shetty 11-10 di interval kedua. 

Selepas interval, Rankireddy/Shetty tampil tak mau kalah dan terus berupaya untuk membalikan keadaan. Bahkan mereka sempat menyamakan kedudukan menjadi 17-17.

Melihat situasi yang seperti itu, The Minions pun berusaha untuk lebih fokus guna menutup gim kedua dengan kemenangan dan akhirnya menang dengan skor 21-18. 

Sementara itu, tunggal putra Jonatan Christie harus mengakui keunggulan pebulutangkis Denmark, Viktor Axelsen. Jonatan menyerah dua gim langsung dengan skor 21- 19 dan 21-15.

Alhasil, Indonesia hanya diwakili Marcus/Kevin dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu di babak final Indonesia Open 2021. 

Komentar