Jumat, 17 Mei 2024 | 04:41
COMMUNITY

Berbagi Kasih Natal Bersama Masyarakat Kurang Mampu

Berbagi Kasih Natal Bersama Masyarakat Kurang Mampu
(Ist)

ASKARA - Perayaan Natal dapat dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya dengan berbagi kasih terhadap sesama yang kurang mampu dan terpinggirkan, seperti yang dilakukan Komunitas Gerakan Berbagi Kasih bekerja sama dengan Dapoer Kasih.

Selama dua hari, Gerakan Berbagi Kasih membagikan ratusan nasi kotak siap saji kepada masyarakat yang tinggal di kolong-kolong jembatan, anak jalanan, panti asuhan, dan lainnya.

"Gerakan ini dilaksanakan dari hari Kamis hingga Jumat tadi," kata salah satu penggagas acara Wong Kim Siang sesaat lalu, Jumat (25/12).

Rasa sukacita tampak dari wajah anak-anak jalanan hingga anak-anak di perkampungan kumuh ketika menerima makanan siap saji dari panitia Gerakan Berbagi Kasih.

"Kami dari Sekolah Pondok Tanjung Priuk sangat berterima kepada Gerakan Berbagi Kasih atas makanan yang telah disalurkan kepada orang-orang yang tidak mampu di pinggir rel kereta api Tanjung Priuk," jelas salah satu tenaga pendidik.

Komentar