Rabu, 15 Mei 2024 | 06:52
NEWS

Polisi Ditembak di Medan, Pelakunya Eks Brimob yang Disersi

Polisi Ditembak di Medan, Pelakunya Eks Brimob yang Disersi
Ilustrasi tembakan (ntmcpolri.info)

ASKARA - Pelaku penembakan polisi yang bertugas di Polrestabes Medan, Aiptu Robinson Silaban di Jalan Gagak Hitam Ringroad, Selasa (27/10/2020) telah ditangkap oleh pihak kepolisian.

Pelaku inisial KM dan ternyata merupakan seorang desersi Brigade Mobil (Brimob) yang telah dipecat dari Polri. Pelaku nekat menembak korban diduga terkait utang piutang.

"Ditangkap sama anggota satu (pelaku)," kata Kapolrestabes Medan, Kombes Riko Sunarko, Rabu (28/10).

Riko mengatakan, kalau korban dan pelaku sudah saling kenal. Belum diketahui masalah utang piutang apa antara pelaku dan korban, namun hal ini dikonfirmasi oleh Riko.

"Masalah Utang piutang antara pelaku dengan pemilik bengkel," ucapnya.

Riko juga tidak menampik informasi yang beredar bahwa KM merupakan mantan personel Brimob yang diserse. "Iya, informasinya seperti itu," katanya.

Kejadian ini berawak ketika korban yang sedang duduk di lokasi doorsmernya, didatangi enam orang pria. Mereka mencari seorang pria berinisial KD yang diduga merupakan teman korban.

Enam orang pria tersebut langsung mengacak-acak lokasi doorsmer milik Aiptu Robinson Silaban. Selanjutnya, pelaku berinisial KM mengeluarkan double stick dan memecahkan steling dan pintu kaca doorsmeer milik Aiptu Robin.

Melihat itu, korban lalu mengeluarkan senjata api dan menembak ke arah kaki pelaku berinisial KM.

Tak gentar, pelaku KM mengejar korban dan memukulnya hingga pistolnya terjatuh. Pelaku langsung merampas pistol korban dan melakukan penembakan terhadap Aiptu Robin Silaban dan mengenai rusuk sebelah kanan korban.

Komentar