Rabu, 01 Mei 2024 | 07:07
SELEBRITAS

Bangun Tidur Ananda Omesh Dibuat Menangis, Ada Apa?

Bangun Tidur Ananda Omesh Dibuat Menangis, Ada Apa?
Ananda Omesh (Dok Liputan6.com)

ASKARA - Keberhasilan Liverpool menjuarai Liga Inggris 2019/2020 membuat para pendukung merasakan kebahagiaan mendalam, seperti halnya yang dirasakan presenter Ananda Omesh.

Pria bernama lengkap Ananda Rusdiana itu mengaku sampai menitikkan air mata bahagia mengetahui kabar tim favoritnya meraih juara Liga Inggris. 

Terlebih Omesh, sapaan akrabnya berencana bisa menyaksikan pertandingan Liverpool tahun ini, tapi rencana itu pupus karena pandemi Covid-19 melanda sejumlah negara. 

"Bangun tidur tiba-tiba nangis karena Liverpool juara, tahun ini harusnya nonton langsung disana tapi karena pandemi ini akhirnya semua gagal," kata Omesh dalam akun Instagram miliknya @omeshomesh, Jumat (26/6).

Dalam unggahannya itu, Omesh membagikan momen kebahagiaannya ketika sedang 
menyaksikan langsung pertandingan Liverpool di stadion Anfield beberapa tahun lalu. 

"7 tahun lalu nonton langsung di Anfield dan beruntung bisa duduk di royal box, karena isinya tamu undangan jadinya semua jaga manner," kata pria berusia 33 tahun itu. 

Pemeran film Coboy Junior The Movie itu bersama para pendukung Liverpool lainnya telah menunggu sangat lama untuk meraih tropi Liga Inggris. Bahkan kerap mendengar sindirian karena timnya jarang juara.

"Selamat buat @liverpoolfc dan selamat buat kita semua Kopites!! yang nunggu udah lama, yang sering dinyinyirin, yang selalu berharap, yang selalu deg-degan, menang atau kalah kita udah tau kok.. You'll Never Walk Alone!," tandasnya.

Diketahui, kali terakhir The Reds berhasil meraih trofi kasta tertinggi sepak bola Inggris terjadi pada 1990 atau 30 tahun lalu. Liverpool sudah dipastikan menjadi juara. Tim asuhan Jurgen Klopp itu berhasil mengantongi 86 poin. 

Komentar