Senin, 17 Juni 2024 | 05:00
MILITER

Lestarikan Makanan Tradisional, Babinsa Bantu Warga Mengolah Sagu

Lestarikan Makanan Tradisional, Babinsa Bantu Warga Mengolah Sagu
Babinsa Koramil 1708-04/Supiori Selatan - Kodim 1708/Biak Numfor Serka Falentinus Warfandu ikut bantu warga binaannya saat mengolah sagu di Kampung Maryaidori

ASKARA - Untuk mendukung kelestarian bahan pangan khas lokal, Serka Falentinus Warfandu Koramil 1708-04/Supiori Selatan, Kodim 1708 Biak Numfor hadir membantu salah satu warga binaannya, yang sedang mengolah sagu di Kampung Maryaidori, Distrik Supiori Selatan, Kabupaten Supiori, Papua, Jumat (24/5/2024).

Babinsa mengatakan bahwa sagu biasanya menjadi makanan khas bagi masyarakat di wilayah Timur Indonesia, salah satunya adalah masyarakat Papua. Bahan makanan yang diolah dari bahan sagu tersebut sudah sepantasnya dilestarikan, karena pengolahannya masih menggunakan proses tradisional dan membutuhkan waktu yang cukup lama.

Babinsa Supiori Selatan Serka Falentinus Warfandu bersama warga binaannya mengolah sagu secara tradisional. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

"Proses pengolahannya pun tak semudah yang dibayangkan untuk menghasilkan sagu yang berkualitas tinggi dan lokasi pengolahannya pun harus dekat dengan sumber air atau aliran sungai, sebab itulah kami hadir untuk bantu proses pengolahan sagu ini. Diharapkan dengan kehadiran Babinsa dapat mempercepat proses pengolahan sagu," ucap Serka Falentinus Warfandu.

"Untuk itu sudah sepantasnya kita semua wajib untuk melestarikan bahan pangan sagu ini agar tetap menjadi bahan pangan pokok tradisional yang baik dan sehat bagi seluruh warga, khususnya masyarakat Papua yang ada di kampung ini," tambahnya.

Sementara itu, Tobias Manggapro selaku pemilik lahan olahan sagu saat itu mengaku sangat senang dengan kehadiran Babinsa untuk membantunya mengolah sagunya.

"Kami senang dan bangga sekali karena bapak Babinsa sudah hadir dan membantu kami mengolah sagu kali ini, untuk itu kami ucapkan terima kasih yang tak terhingga atas kesediaan tenaga yang diberikan dalam proses olah sagu milik keluarga kami ini. Semoga Tuhan selalu memberkati," tutupnya. (Pen Kodim 1798/BN)

Komentar