Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:18
MILITER

Jaga Sinergitas, Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Laksanakan Pengamanan Acara Adat Antar Mas Kawin

Jaga Sinergitas, Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Laksanakan Pengamanan Acara Adat Antar Mas Kawin
Babinsa Praka Thomas Natai dan Bhabinkamtibmas Bripka Esron memberikan pengamanan kepada masyarakat di wilayah binaannya saat acara antar mas kawin tradisi adat Papua di Kampung Sawai

ASKARA -Babinsa Praka Thomas Natai dan Bhabinkamtibmas Bripka Esron melaksanakan pengamanan kepada masyarakat di wilayah binaannya pada acara antar mas kawin di Kampung Sawai, Distrik Warsa, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Selasa
(23/4/2024).

Acara adat antar mas kawin maupun prosesi adat lainnya merupakan tradisi adat Papua yang tidak akan pernah hilang atau pun punah. Seperti halnya yang dilaksanakan saat ini, yakni adat istiadat merupakan tradisi yang selalu diadakan di setiap daerah yang ada di seluruh Nusantara dengan berbagai macam suku, agama dan budaya yang ada di negeri tercinta kita ini.

Babinsa Praka Thomas Natai dan Bhabinkamtibmas Bripka Erson dampingi dan berikan pengamanan pengantaran mas kawin warga binaannya. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Yang mana senantiasa selalu dilakukan sebagai bentuk penghargaan bagi adat, sehingga turun temurun maupun generasi ke generasi, adat akan selalu dihargai dan menjadi jati diri bagi seluruh suku yang ada Nusantara tercinta kita ini, secara khusus Suku Byak.

Keluarga kedua belah pihak Marga Rumere dan Wabiser sangat berterimakasih dan memberikan apresiasi kepada Babinsa bersama Bhabinkamtibmas yang mana telah hadir dari awal hingga akhir dari acara pengantaran harta mas kawin ini. (Penerangan Kodim 1708/BN)

Komentar