Senin, 29 April 2024 | 18:29
COMMUNITY

Keberanian dan Tekad: Perjalanan Inspirasi Nazwa Nufikha dalam Mewujudkan Mimpi

Keberanian dan Tekad: Perjalanan Inspirasi Nazwa Nufikha dalam Mewujudkan Mimpi
Perjalanan Inspirasi Nazwa Nufikha dalam Mewujudkan Mimpi (Dok Nazwa)

Oleh: Meitaviani Nur Alfianillah H

Mahasiswa SV IPB University

ASKARA - Banyak hal yang ingin dilakukan sebagai mahasiswa. Di antara hal-hal yang dapat dilakukan adalah mengejar cita-cita, mempertahankan nilai akademik yang tinggi, berpartisipasi dalam berbagai organisasi untuk mengembangkan minat dan bakat, dan berpartisipasi dalam berbagai proyek sosial yang akan memiliki dampak positif pada masyarakat sekitar. Namun, dibalik semua ambisi dan impian tersebut terdapat kisah yang menginspirasi tentang perjalanannya, kesulitan, dan perjuangan yang dia hadapi untuk mencapainya. Ini adalah kisah tentang semangat dan tekad seorang mahasiswi yang berusaha mewujudkan impiannya dan mencapai kesuksesan dalam berbagai aspek kehidupannya.

Nazwa Nufikha Aulia Juanda, lahir di Bogor, 17 September 2003. Nazwa tinggal dan besar di Lubuk Linggau, salah satu kota di Sumatera Selatan. Memulai pendidikan di Sekolah di SMA Negeri 2 Muara Beliti yang terletak di Kec. Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan. Saat ini Nazma adalah mahasiswa semester 6 di Universitas Pakuan Bogor, Jurusan Ilmu Komunikasi dengan konsentrasi Jurnalistik. Saat ini Nazma aktif sebagai Ambassador of Genesisofficial,.id, Duta Universitas Pakuan dan Duta Genre Kota Bogor tahun 2023 serta bekerja di salah satu manajemen di Instagram.

Nazwa sangat menyukai muaythai sejak sekolah menengah atas dan ia melanjutkan minatnya dengan mengikuti UKM muaythai di kampusnya. Nazwa sering berpartisipasi dalam perlombaan dan ia menjadi juara 1 pada kompetisi Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Selatan tahun 2021. Perjalanannya di muaythai baru saja dimulai dengan pencapaian ini. Selain itu, ia menjadi juara ketiga dalam kompetisi Challenge Wai kru, sejenis olahraga Muaythai, yang diadakan oleh Muay Thai Institute Indonesia.

Nazwa telah berpartisipasi dalam berbagai kegiatan selama kuliah, termasuk menjadi Duta Universitas Pakuan dan menjadi Duta Genre Kota Bogor pada tahun 2023. Menjadi duta genre adalah salah satu impian lamanya. Namun, Nazwa adalah orang yang selalu menjaga privasinya di media sosial sebelum terjun ke berbagai kegiatan tersebut. Ia sendiri kurang percaya diri ketika harus memposting atau berbagi sesuatu di media sosialnya. Meskipun ia aktif dalam OSIS dan terbiasa berbicara di depan kamera saat sekolah menengah atas, ia masih merasa tidak percaya diri.

Namun, Nazwa mulai mempertimbangkan untuk mengembangkan dan memanfaatkan media sosialnya lebih aktif dengan memposting beberapa video tentang kecantikan di Instagramnya setelah mengikuti seleksi Duta Genre Kota Bogor, yang mengharuskan ia untuk memposting feeds dan reel tentang profil dirinya di media sosial. Selama proses seleksi, ia mulai keluar dari zona nyamannya dan mulai menumbuhkan kepercayaan diri dalam berbagi konten di media sosial. Melalui Duta Genre Kota Bogor Nazwa mendapatkan beberapa pengalaman, salah satunya adalah dengan menjadi volunteer di salah satu kampung bernama Tegal luhur. Di kampung tersebut fasilitas pendidikan sangat terbatas. Kegiatannya adalah memperkenalkan permainan tradisional untuk anak berusia 3-4 tahun. Ia tidak pernah berbicara di depan anak kecil dan itu menjadi tantangan yang luar biasa karena berkomunikasi dengan anak kecil berbeda dengan berkomunikasi dengan orang dewasa.

Selain terlibat dalam kegiatan kampus, Nazwa juga bekerja di manajemen yang mempromosikan produk skincare dan makeup. Ia pernah menjadi content creator di PT Hyppe Technology Indonesia dan menjadi Ambassador of Genesisofficial,.id.

Nazwa percaya bahwa pencapaian-pencapaian ini adalah hasil dari kerja keras dan ketekunannya, yang membantunya mewujudkan setiap keinginan yang ia inginkan. Namun, di balik pencapaiannya, Nazwa tetap percaya bahwa segala sesuatu akan terjadi pada waktu yang tepat, sesuai dengan ketentuan Tuhan. Ia percaya bahwa, meskipun setiap rencana belum terwujud, setiap rencana memiliki alasan di baliknya, dan semua hal itu akan diperoleh pada waktu yang tepat.

Nazwa terus maju dengan optimisme dan keyakinan pada rencana Tuhan. Ia menyadari bahwa setiap langkah dalam hidupnya adalah bagian dari perjalanan menuju impian dan tujuan hidupnya. Ia percaya bahwa segala sesuatu akan terjadi pada waktu yang tepat, membawa dia ke kesuksesan dan kebahagiaan yang ia capai melalui ketekunan dan tekad.

Terbukti dengan meraih gelar Juara dalam Kategori Berbakat Putri dari Duta Genre Kota Bogor 2023, juara 1 pada Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Selatan tahun 2021  dan juara 3 dalam Challenge Wai kru dari Institut Muay Thai Indonesia. Nazwa telah menunjukkan kemampuan luar biasanya. Prestasi ini adalah hasil dari kerja kerasnya dan hasil dari komitmen yang kuat untuk terus berkembang dan memberikan yang terbaik dalam segala hal yang dilakukannya. Nazwa menggunakan setiap kesempatan sebagai batu loncatan untuk mencapai impian dan tujuan hidupnya karena dia suka hal baru dan berani mencoba hal baru.

Nazwa ingin terus meningkatkan keterampilan dasar yang ia miliki dalam jurnalistik dan pemasaran, dengan tujuan untuk lebih menguasai kedua bidang tersebut. Ia ingin bekerja di tempat yang sesuai dengan bakat dan minatnya, di mana ia dapat menggunakan semua pengetahuan dan keterampilannya sebaik mungkin.

Nazwa percaya bahwa kita harus berani mencoba hal-hal baru untuk mencapai impian kita. Ia percaya bahwa setiap percobaan memberikan kesempatan untuk menemukan hal-hal luar biasa dan menarik yang mungkin tidak pernah terpikirkan sebelumnya. Nazwa percaya bahwa ia akan menemukan jalan menuju kesuksesan yang berkelanjutan jika ia tetap terbuka terhadap peluang dan memanfaatkannya. Ia percaya bahwa mencoba dan belajar adalah cara terbaik untuk mengenal diri sendiri, mengembangkan bakat, dan mencapai tujuan hidup.

 

Komentar