Senin, 29 April 2024 | 09:59
LIFESTYLE

Film Indonesia Dari Timur, Pamerkan Papua Bukan Hanya Indah Tapi Juga Lumbung Talent Sepak bola

Film Indonesia Dari Timur, Pamerkan Papua Bukan Hanya Indah Tapi Juga Lumbung Talent Sepak bola
Film Indonesia Dari Timur

ASKARA - Pasangan selebritis yang tekun sebagai produser film, Ari Sihasale dan Nia Sihasale Zulkarnaen kembali berkiprah di industri film lewat karya film terbarunya bernuansa Papua dengan mengangkat tema tentang sepak bola. Kali ini Alenia Film  menggelontorkan film bertajuk INDONESIA DARI TIMUR.

"Film ini tergagas setelah Gelaran PON Papua yang digelar sukses di sana, kami langsung mengumpulkan data dan bahan cerita yang menarik untuk disajikan menjadi cerita film," ujar Ari Sihasale saat gala premier di bioskop Epicentrum Kuningan Jakarta Selatan, Sabtu (9/12)

Ale, begitu pria ganteng kelahiran Papua ini mengungkapkan kalau film Indonesia
Dari Timur adalah sebuah film yang diangkat dari kisah nyata, menyampaikan semangat dan kebersamaan Indonesia lewat sepak bola terinspirasi dari sebuah perjuangan menuju ke masa depan yang penuh harapan.

"Papua selalu mengirimkan talenta terbaiknya di Timnas sepakbola Indonesia, ini tidak bisa dipungkiri  FILM INDONESIA DARI TIMUR ini menyuarakan gudang talenta sepak bola di Indonesia yang di wakilkan Papua. Syuting kamli lakukan di Wamena, Timika, dan Jayapura disertai stadion yang megah, dengan penokohan yang kuat dengan banyaknya adegan yang begitu apik dalam keindahan tanah Papua. " Papar Ale yang bertindak sebagai sutradara yang sekaligus sebagai bintang utamanya.

Untuk menarik minat penonton, Ale pun memasang bintang beken seperti Ibnu Jamil, Donny Alamsyah, Marcellino  Lefrandt, Dinda Ghania. Serta
memperkenalkan bintang-bintang muda sepak bola dari Papua, Yesaya Kogoya, Richardo Youwe, Yulianus Yual, Karel Fonataba, Michael Twenty.  

Sementara Helmalia Putri artis film yang lama menghilang, kali ini hadir sebagai eksekutif produser menjelaskan kalau film INDONESIA DARI TIMUR mengangkat Kehangatan sebuah keluarga, kebersamaan dan kesetiaan yang menjadi unggulan FILM INDONESIA TIMUR terbukti dapat melewati persoalan yang begitu hebat dalam cerita ini.

 "Film ini mampu mengobarkan api yang Manyala untuk generasi muda Indonesia yang terinspirasi dari semangat Indonesia dari Timur." Tukas Helmalia Putri 

Nia Sihasale Zulkarnaen yang bertindak sebagai produser memaparkan kalau
FILM INDONESIA DARI TIMUR adalah bentuk cinta kami kepada Tanah Air Indonesia. Terinspirasi dari olah raga sepak bola sebagai olah raga pemersatu bangsa yang dicintai seluruh rakyat Indonesia, " kata Nia berapi-api.

INDONESIA DARI TIMUR sendiri dari kisah dari Edu seorang pilot senior yang melayani rute-rute perintis di Papua, mendapatkan tugas dari Simon, pemilik perusahaan penerbangan untuk membangun sebuah tim sepakbola, yang dipersiapkan untuk bertanding dalam sebuah turnamen bergengsi tahun depan.

Edu yang semula enggan, menyetujui tugas tersebut, namun akhirnya berubah. Edu dijanjikan akan memimpin sebuah anak perusahaan yang akan didirikan Simon, dengan satu syarat: bahwa ia harus bisa mendirikan sebuah klub sepakbola remaja yang akan disponsori oleh perusahaan mereka dan akan merekrut bakat-bakat muda Papua yang tercerai-berai tanpa pembinaan, meskipun tim mereka baru saja memenangkan pertandingan nasional belum lama ini. Anak perusahaan itu akan mengibarkan kebanggaan tim sepakbola tersebut, dan menjadi satu-satunya pihak yang sanggup merawat simbol harga diri masyarakat Papua. Usaha Edu terbentur oleh kekecewaan para pemain sepak bola tim binaan coach John karena hadiah yang dijanjikan tidak diberikan sponsor saat kemenangan turnamen sebelumnya, hal tersebut menyebabkan mereka berpencar pulang entah kemana. Akankah Edu dan coach John berhasil mengumpulkan mereka semua kembali?
(Buyil)

Komentar