Minggu, 12 Mei 2024 | 13:53
NEWS

Dukung Penyelenggaraan HUT Kab. Tangerang, Danrem 052/Wijayakrama Hadiri Acara PT. Lippo Karawaci

Dukung Penyelenggaraan HUT Kab. Tangerang, Danrem 052/Wijayakrama Hadiri Acara PT. Lippo Karawaci
Danrem 052/Wkr, Brigjen TNI Putranto Gatot SH, S.Sos.,M.M,menghadiri acara PT. Lippo Karawaci (Dok Penrem 052)
ASKARA - Danrem 052/Wkr, Brigjen TNI Putranto Gatot SH, S.Sos.,M.M,menghadiri acara PT. Lippo Karawaci dalam rangka mendukung penyelenggaraan HUT ke 391 Kab. Tangerang melalui rangkaian kegiatan Environmental Social And Governmence di RS. Siloam Hospital Lippo Village, Tangerang.Sabtu (14/10)
 
Dalam kesempatan itu, Ketut Budi Wijaya, Dirut PT. Lippo Karawaci TBk mengucapkan selamat hari jadi ke 391 Kab.Tangerang ke 39, dan berharap Kabupaten Tangerang semakin maju.
 
"Dengan tema Terus Berjuang Semakin Gemilang, Lippo Mendukung program pemerintah dengan ikut menjaga stabil harga sembako," kata Ketut. 
 
Dikatakannya, selain menjual 2200 paket murah sembako, Siloam juga ikut berperan dengan pengobatan kanker gratis. Dan akan terus mendukung program pemerintah dengan memberikan beasiswa di 10 provinsi.
 
"Dalam irangka penghijauan, kami sudah menanam 100 ribu pohon," katanya.
 
Sementara itu dalam sambutannya, Danrem 052/Krw,  Brigjen TNI Putranto Gatot SH, S. Sos., M.M. menyampaikan ucapan selamat hari Jadi kab.Tangerang ke 391. Dan mengajak memaknai hari jadi Tangerang dengan merefleksi apa yang sudah dilakukan selama 1 tahun, sesuai tagline Tetap Berjuang Semakin Gemilang.
 
"Perkembangan saat ini yang tidak bisa dihindari adalah digitalisasi yang sangat berkembang pesat, kolaborasi antara pemerintah, swasta dan masyarakat harus dieratkan, serta sustainability berkesinambungan pembangunan yang terus dijaga untuk generasi penerus semakin yg semakin gemilang," ujar Danrem.
 
Hadir dalam kegiatan tersebut Dr Andi Ony P, M.Si (Pj. Bupati Tangerang ), Jefry (Dirut Siloam Hospital ), dr. Achmad Muchlis Mars (Kadinkes Kab. Tangerang), Indra (Lippo Karawaci), Faisal (Lippo Karawaci), Gumawang (TMD).
 

Komentar