Senin, 06 Mei 2024 | 14:25
COMMUNITY

Bertemu Waketum TPN Ganjar, Relawan GPGP Serap Arahan untuk Fokus Bergerak Bersama Rakyat

Bertemu Waketum TPN Ganjar, Relawan GPGP Serap Arahan untuk Fokus Bergerak Bersama Rakyat

ASKARA - Para punggawa DPP Relawan Gerakan Pemenangan Ganjar Pranowo (GPGP) melakukan pertemuan dengan Wakil Ketua Umum Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden Komjen Pol (Purn) Gatot Edy Pramono di Kebayoran Baru, Jakarta, Kamis (5/10).

Silaturahmi Politik dengan mantan Wakapolri Komjen Pol (Purn) Gatot Edy Pramono itu dipimpin langsung oleh Ketum DPP Relawan GPGP, Dhini M serta Dewan Pakar Relawan GPGP Sigit Yanuar.

Dalam pertemuan itu, Relawan GPGP juga memperkenalkan sejumlah pengurus, diantaranya dua Wakil Ketua Umum Sefriyanto dan Afifudin G. Kemudian dua Wakil Bendahara Umum Angrondewi Intan Windarti dan Anton W, serta Wakil Sekjen DPP GPGP Fajar.

Pertemuan itu berlangsung dalam suasana akrab dan penuh semangat. Kekompakan barisan untuk memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024 pun semakin bergelora.

Ketua Umum Relawan GPGP Dhini M, mengatakan pertemuan silaturahmi ini sekaligus untuk meminta arahan dari Wakil Ketua Umum TPN yang juga sebagai Dewan Pembina DPP GPGP tentang langkah-langkah yang akan dilakukan dalam proses pemenangan Ganjar Pranowo.

"Kami dari Relawan GPGP tentunya perlu arahan dari beliau (Gatot Edy Pramono), apalagi tahapan Pilpres sudah semakin dekat dan kita harus terus bergerak dan bergerak, melakukan aksi dan aksi turun ke bawah, ke akar rumput," jelas Dhini M.

Sementara itu, Waketum TPN Ganjar, Gatot Edy Pramono menyampaikan bahkan kerja pemenangan pilpres tentunya harus fokus dan efektif, terutama dalam menyasar pemilih muda dan membangun loyalitas yang kuat.

"Ada bebetapa daerah Ganjar kalah (sebagaimana dalam temuan survei, red), yaitu Jawa Barat, Banten, Sumut Lampung, Sumatera Selatan, Sumatera Barat, Riau, Sulawesi Selatan, NTB, Kalimatan Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat. Maka kalau Relawan GPGP ada pengurus DPD di daerah tersebut, maka harus dioptimalkan," jelas Gatot Edy.

Dijelaskan juga bahwa Relawan GPGP harus membangun soliditas dengan masyarakat, bila perlu membentuk loyalis yang semakin berkembang dan semakin banyak.

"Jadi diupayakan bagaimana mencari pemilih yang setia," tegasnya.

Komentar