Kamis, 19 September 2024 | 20:09
MILITER

Ikut Belasungkawa, Wadanramil 1708-05/Numfor Hadiri Pemakaman Kepala Kampung Yenburwo

Ikut Belasungkawa, Wadanramil 1708-05/Numfor Hadiri Pemakaman Kepala Kampung Yenburwo
Wadanramil 1708-05/Numfor Letda Inf James Rumbiak menghadiri pemakaman Kepala Kampung Yenburwo

ASKARA - Wadanramil 1708-05/Numfor Letda Inf James Rumbiak hadiri pemakaman Kepala Kampung Yenburwo almarhum Hendrik Wambrauw di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kampung Rarsibo, Distrik Numfor Timur, Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua, Kamis (22/6).

Kegiatan pemakaman tersebut, dihadiri oleh Pendeta Y Yarangga STh, Kadistrik Numfor Timur Septinus Krey A.Md. Ip, Kapolsek Numfor Timur Ipda Ruslan, Wadanramil 1708-05/Numfor
Letda Inf James Rumbiak, serta warga yang ikut dalam rangkaian pemakaman almarhum Hendrik Wambrauw.

Dalam kesempatan tersebut, Wadanramil 1708-05/Numfor Letda Inf James Rumbiak menyampaikan ungkapan belasungkawa kepada keluarga almarhum.

Pengantaran jenazah Kepala Kampung Yenburwo almarhum Hendrik Wambrauw

"Almarhum ini semasa hidupnya sangat baik, santun, dan sangat responsif terhadap sekecil apapun permasalahan di wilayah. Kami sering koordinasi dengan beliau dalam hal pekerjaan maupun sosial kemasyarakatan, semoga segala amal ibadahnya diterima disisi Tuhan Yang Maha Esa dan diampuni semua dosa kesalahannya," kata Wadanramil 1708-05/Numfor Letda Inf James Rumbiak.

"Sebagai manusia yang beriman tentunya kita harus berusaha sabar dan menerima apa yang telah digariskan oleh yang Maha Kuasa," tandasnya.

Warga masyarakat hadiri pemakaman Kepala Kampung Yenburwo almarhum Hendrik Wambrauw

Dalam kesempatan yang sama, Kadistrik Numfor Timur Septinus Krey menyampaikan duka yang mendalam atas kepergian almarhum.

"Semasa hidup almarhum merupakan sosok panutan. Saya sangat kehilangan beliau, mudah-mudahan beliau diterima di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa," tutur Septinus Krey. (Pen Kodim 1708/BN)

Komentar