Jumat, 26 April 2024 | 22:36
NEWS

Kadis Kominfo Talaud Terima Penghargaan "Perempuan Berprestasi 2022" dari IIHRDP

Kadis Kominfo Talaud Terima Penghargaan
Kadis Kominfo Talaud ketika menerima penghargaan "Perempuan Berprestasi 2022" (Dok Nando)

ASKARA - Kepala Dinas Komunikasi Informatimika dan Statistik Kabupaten Kepulauan Talaud, DR Imelda Tingginehe, SPt, MSi menerima penghargaan sebagai Perempuan Berprestasi 2022 oleh Internasional Human Resources Development Program (IHRDP), pada malam penganugerahan di Aryaduta Hotel Manado, Sabtu (10/12).

Penyerahan penghargaan sebagai Perempuan Sulut Berprestasi ini diserahkan langsung oleh General Chairman/Founder IHRD Gene Vinsent,.BBA,. MBA.

"IHRDP Foundation merupakan lembaga pemberi penghargaan, dimana tokoh yang diberikan penghargaan adalah mereka yang telah menunjukkan karya nyata bagi warga masyarakat dalam berbagai aspek  pembangunan," kata General Chairman IHRD, Gene Vinsent.

Piagam penghargaan ini, jelasnya, diberikan kepada seorang pejabat publik, kepala daerah dan politikus di Sulut yang memilki SDM mumpuni dan telah banyak menorehkan prestasi dan kinerja positif sebagai Bupati. 

"Pemberian penghargaan oleh IHRDP Foundation setelah melalui pembinaan dan penelitian Sumber Daya Manusia, serta penilaian oleh Tim IHRDP Foundation merupakan lembaga non politik dan non profit atau Nirlaba," kata Gene Vinsent.

Sementara itu, Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Kabupaten Kepulauan Talaud, DR Imelda Tingginhe, SPt, Msi usai menerima penghargaan mengatakan, apresiasi dari pihak IHRDP ini merupakan kebanggaan dan prestasi keluarga besar Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik.

"Penghargaan ini merupakan surprise akhir tahun 2022 yang saya tidak sangka, hal ini akan menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kinerja dan SDM personal dalam menjalankan kepercayaan dari Pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud," ujar Imelda.

Ditambahkanya, prestasi ini tidak lepas berkat arahan dan dukungan Bupati, Wakil Bupati, Sekdakab Kabupaten Kepulauan Talaud , support dan kerjasama pejabat dan staf Dinas Kominfo Informatika Kabupaten Kepulauan Talaud serta dukungan moral dari keluarga besar saya." ujar Imelda Tingginehe.

Komentar