Kamis, 18 April 2024 | 16:45
NEWS

Hubungan Semakin Mantab, PKB dan Gerindra Deklarasi Koalisi Tahun 2023

Hubungan Semakin Mantab, PKB dan Gerindra Deklarasi Koalisi Tahun 2023
Prabowo dan Muhaimin (Dok Istimewa)

ASKARA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kemungkinan mendeklarasikan kerja sama atau koalisi dengan Partai Gerindra pada tahun 2023 mendatang.

Saat ini, kedua partai tengah mencari momentum tepat mendeklarasikan koalisi tersebut.

"Kita cari waktu yang pas, tidak terlalu maju, tapi juga tidak terlalu telat. Ya, kira-kira mungkin 2023 lah," ungkap Wakil Ketua Umum (Waketum) PKB, Jazilul Fawaid di Kompleks Parlemen, Senayan, Kamis (30/6). 

Jazilul mengatakan, penjajakan koalisi dengan Gerindra berjalan baik. Kedua partai semakin mantap bergerak bersama menghadapi Pilpres 2024.

"(Penjajakan koalisi) makin mantap, sudah dekat," ucapnya

Menurut Jazilul, tidak semua proses penjajakan diungkapkan ke publik. 

Jazilul memastikan jika penjajakan koalisi kedua partai tersebut berjalan positif.

PKB dan Gerindra juga masih membuka ruang bagi partai lain untuk bergabung. Dia menyebut diperlukan banyak elemen untuk membangun Indonesia menjadi lebih baik.

"Untuk kepentingan kebersamaan, makin banyak elemen di situ makin bagus untuk membangun bangsa ini," tandasnya.

Komentar