Senin, 06 Mei 2024 | 11:57
NEWS

Susi Air: Pihak yang Gunakan Kekuasaan Berlebihan Rugikan Masyarakat Malinau dan Sekitarnya

Susi Air: Pihak yang Gunakan Kekuasaan Berlebihan Rugikan Masyarakat Malinau dan Sekitarnya
Pesawat Susi Air ditarik dari Hanggar (Dok Istimewa) 1

ASKARA - Insiden pengusiran maskapai Susi Air dari Hanggar Malinau di Kalimantan Utara dikhawatirkan akan berdampak kepada pelayanan penerbangan masyarakat di Malinau dan sekitarnya.

Hal itu diungkapkan Sekretaris Susi Air Nadine Kaiser. Dikatakan Nadine, tahun ini maskapai milik mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti itu melayani penerbangan dari dan ke Malinau untuk 11 rute.

"Ini yang mungkin tidak dipikirkan oleh pihak-pihak yang menggunakan kekuasaan secara berlebihan tersebut, justru masyarakat Malinau dan sekitarnya yang terganggu dan dirugikan," kata Nadine, dalam keterangan resmi, dikutip Kamis (3/2).

Nadine menjelaskan, 11 rute yang dilayani Susi Air adalah Malinau-Long Bawan, Malinau-Long Apung, Malinau-Mahak Baru, Malinau-Long Layu, Malinau-Binuang, Malinau-Long Alango, Malinau-Long Punjungan, Malinau-Data Dian, Malinau-Long Sule, Nunukan-Long Bawang, dan Malinau-Tarakan.

Saat ini, lanjut Nadine, pihaknya masih melakukan inventarisasi data-data kerusakan dan kerugian usai pengusiran.

"Pagi ini Susi Air sedang inventarisasi data-data kerusakan dan kerugian akibat pengusiran paksa kemarin," ujar Nadine.

Pihaknya, lanjut Nadine, menghormati hukum yang selama ini diterapkan oleh Pemerintah Kabupaten Malinau. Namun, dia menilai Pemkab Malinau seharusnya memahami ini bukan hanya sekadar masalah bisnis, tapi juga bantuan Susi Air terhadap masyarakat sekitar.

"Karena itu kami tidak habis pikir dengan tindakan paksa yang dilakukan kemarin. Wajar jika ada pertanyaan, kepentingan apa yang lebih besar dan siapa yang sebenarnya diuntungkan dari pengusiran paksa kemarin," urai Nadine.

Sebagai informasi, pesawat Susi Air diusir dari Hanggar Malinau pada Rabu (2/2) kemarin. Pengusiran dilakukan lantaran perpanjangan kontrak menempati hanggar sudah habis sejak akhir 2021.

Hal itu disampaikan Susi Pudjiastuti melalui akun Twitter miliknya pada Rabu (2/2) kemarin. Ia mengetahui kabar pesawat dari maskapai milikinya diusir setelah mendapatkan kiriman video.

Komentar