Senin, 27 Mei 2024 | 08:43
COMMUNITY

Pamiarsa Kunjungi Pemdes Kalapanunggal

Pamiarsa Kunjungi Pemdes Kalapanunggal

ASKARA - Untuk menjalin silaturahmi dan kemitraan, pengurus Paguyuban Warga Mitra Usaha Bersama (Pamiarsa) mengadakan kunjungan sekaligus silaturahmi ke Pemdes Kalapanunggal, kecamatan Kalapanunggal, kabupaten Sukabumi, Rabu, (5/1). 

Dalam kunjungan silaturahmi tersebut, pengurus Pamiarsa diterima Kepala Desa Kalapanunggal, Hendra Suhendra beserta jajarannya. 

Ketua Pamiarsa, Ujang Yusup menyampaikan rasa terimakasih kepada Pemdes Kalapanunggal dan jajaran yang telah meluangkan waktu menerima dengan baik atas kunjungannya tersebut.

"Sebelumnya saya mengucapkan terimakasih kepada Pak Kades dan Pemdes Kalapanunggal yang sudah menerima silaturahmi ini," kata Ujang Yusup. 

Dalam kesempatan yang baik tersebut, Ujang Yusup juga menyampaikan sejumlah kegiatan yang ada di paguyuban, salah satunya mengenai pemanfaatan sampah organik, yaitu pengolahan sampah dengan Larva Maggot. 

"Pengolahan sampah organik ini menerapkan sistem 3R (Reuse, Reduse, Recycle) dengan menggunakan Larva Manggot sebagai proses bio konversi, alhamdulillah selama ini kegiatan merupakan hasil swadaya," ujar Ujang Yusup atau yang akrab disapa kang Ucut. 

Menanggapi hal itu, Kepala Desa Kalapanunggal, Hendra Suhendra menyambut baik apa yang telah disampaikan Ketua Pamiarsa, bahkan pihaknya sangat mendukung kegiatan-kegiatan yang tengah dilakukan oleh paguyuban yang berkedudukan di Cirangkong No.39 RT 017/007 desa Makasari tersebut. 

"Saya sangat mensupport, ini bagus dan sangat membantu khususnya dalam mengatasi sampah dan pemanfaatannya," kata Hendra Suhendra. 

Menutup perbincangan, Ketua Pamiarsa Ujang Yusup memperlihatkan dan mengenalkan produk maggot kering yang sudah dikemas ke perangkat desa.

Komentar