Minggu, 28 April 2024 | 13:20
NEWS

Para Kepala Desa Akan Lakukan Aksi Damai di DPRD dan Istana Negara

Para Kepala Desa Akan Lakukan Aksi Damai di DPRD dan Istana Negara
Apdesi (dok Istimewa)

ASKARA - Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) akan mengelar demonstrasi, pada Rabu (15/12) besok. Disebutkan, demonstrasi akan digelar di seluruh kantor DPRD di seluruh Indonesia. 

Aksi serupa juga akan dilanjutkan di Istana Negara, pada Kamis (16/12) mendatang. 

Hal itu dilakukan berdasar hasil Rapat Pimpinan DPP APDESI menyikapi Perpres Nomor 104 tahun 2021 tentang Rincian APBN Tahun Anggaran 2022 pada tanggal 11 Desember 2021 di Sekretariat DPP APDESI melalui daring zoom meeting.

Untuk daerah Jawa Barat, aksi damai akan dilakukan di depan kantor DPRD Pangandaran mulai pukul 10.00-15.00 WIB dengan tujuan meminta doa restu atau dukungan agar aksi damai di Istana Negara berjalan lancar.

Aksi dilakukan untuk menuntut agar Presiden Joko Widodo merevisi Peraturan Presiden nomor 104, serta mendorong Bupati dan DPRD Kabupaten membuat petisi penolakan pasal 5 ayat (4) Peraturan Presiden Nomor 104 Tahun 2021 tentang Rincian Anggaran Pendapatan Dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2022 terhitung sampai tanggal 15 Desember 2021. 

Selain itu, menunda Peraturan Bupati tentang dana desa untuk peruntukan 2022 sebelum pasal 5 ayat (4) Peraturan Presiden Nomor 104 Tahun 2021 tentang Rincian Anggaran Pendapatan Dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2022 direvisi.

Setelah selesai melakukan aksi damai tersebut seluruh kepala desa berkumpul di Parigi untuk kemudian melanjutkan perjalanan ke Jakarta dan melakukan aksi damai di Istana Negara.

"Demo di DPRD kan hari Rabu tuh dari pukul 10.00-1500 wib, malamnya pukul 19.00 wib berangkat ke Jakarta," ujar salah satu Kepala Desa, Agus Salim, Selasa (14/12).

Apdesi akan melakukan aksinya lagi secara nasional di depan Istana Negara pada tanggal 16 Desember 2021 dengan tuntutan yang sama yaitu menuntut agar Presiden merevisi Perpres nomor 104 pasal 5 ayat (4).

Komentar