Jumat, 26 April 2024 | 17:57
NEWS

Soal Penembakan di Cengkareng, Pangdam Jaya Pesan Jangan Ada yang Terprovokasi

Soal Penembakan di Cengkareng, Pangdam Jaya Pesan Jangan Ada yang Terprovokasi
Lokasi penembakan oleh oknum polisi di Cengkareng. (Dok. Detik)

ASKARA - Panglima Komando Daerah Militer Jayakarta menginstruksikan Polisi Militer Kodam Jaya mengawal penyidikan kasus penembakan yang dilakukan oknum polisi di sebuah kafe di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat.

"Pangdam Jaya sudah memerintahkan Pomdam Jaya untuk tetap mengawal pemeriksaan maupun penyidikan yang dilakukan oleh pihak polda. Agar permasalahan ini diselesaikan secara hukum yang berkeadilan," kata Kepala Pendam Jaya Letnan Kolonel Arh Herwin BS, Kamis (25/2).

Letnan Kolonel Arh Herwin menuturkan bahwa pesan itu disampaikan untuk tetap menjaga dan tidak memunculkan isu yang merusak stabilitas keamanan.

"Pesan ini disampaikan agar satuan jajaran di bawah Kodam Jaya maupun yang ada di Jakarta tidak membuat isu-isu yang dapat merusak stabilitas keamanan di ibu kota," ujarnya.

Kodam Jaya akan memperketat sinergitas patroli bersama antara Garnisun dan Polda Metro Jaya. Hal itu untuk mencegah tindakan yang merugikan nama institusi terkait.

"Kedua, pesan Bapak Pangdam Jaya menyampaikan, ke depan mungkin akan lebih diperketat pelaksanaan patroli bersama antara Garnisun dan Polda Metro Jaya untuk mengurangi tindakan-tindakan yang merugikan nama institusi Angkatan Darat pada khususnya," jelas Letnan Kolonel Arh Herwin.

Maka itu, dia meminta seluruh jajaran tidak terprovokasi oleh informasi-informasi yang liar. Tentu harapannya TNI-Polri tetap bersinergi.

"Mungkin ini yang disampaikan pada rekan-rekan, baik prajurit di lapangan agar tidak terjadi suatu dinamika yang terprovokasi. Kita tetap mengharapkan sinergisitas TNI-Polri," tandas Letnan Kolonel Arh Herwin.

Aksi penembakan oleh oknum anggota Polri mengakibatkan tiga orang tewas dan satu luka-luka yang terjadi Kamis sekira pukul 04.30 WIB.

Tempat kejadian di RM Kafe, RT 12 RW 04, Cengkareng Barat, Jakbar. Pelaku berinisial CS merupakan anggota Polsek Kalideres dan salah satu korban yang tewas adalah prajurit TNI.

Komentar