Senin, 17 Juni 2024 | 06:56
NEWS

Menkes Budi Gunadi Ingin Puskesmas Berubah, Begini Penjelasannya

Menkes Budi Gunadi Ingin Puskesmas Berubah, Begini Penjelasannya
Menkes Budi Gunadi Sadikin (Dok Youtube)

ASKARA - Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin menginginkan adanya perubahan yang signifikan di Puskesmas. 

Budi Gunadi mendorong Puskesmas memberikan pelayanan preventif dan promotif dalam penanganan pandemi Covid-19. Budi menilai, strategi revolusioner ini penting dibandingkan tindakan kuratif.
 
"Kita harus lebih banyak fokusnya bukan mengobati orang sakit, tapi menciptakan orang yang sehat. Sehingga tidak harus masuk rumah sakit," ujar Budi dalam acara Deklarasi Komitmen Jawa Barat Kolaborasi untuk Puskesmas Terpadu dan Juara (Puspa) yang disiarkan secara virtual, Senin (1/2). 
 
Budi mengatakan, Puskesmas harus memimpin gerakan membangun rakyat yang sehat. Sementara, untuk mengobati yang sakit merupakan tugas rumah sakit.

"Itu adalah tugasnya di rumah sakit yang harus kita perjelas, agar waktu, uang, dan juga tenaga yang kita miliki lebih banyak di sisi promotif, dan preventifnya," katanya. 

Menurut Budi, Puskesmas bisa mencegah membludaknya pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit. Pasalnya, ketersediaan tempat tidur menjadi masalah utama rumah sakit di setiap daerah.
 
Selain itu, Puskesmas diminta berperan aktif mengedukasi pentingnya isolasi mandiri bagi warga yang kontak erat dengan pasien positif Covid-19. Pasien dengan gejala ringan juga diimbau melakukan hal serupa.
 
"Karena apa pun yang kita lakukan di sisi hilir, rumah sakit, yang sangat berat tekanannya akhir-akhir ini, tidak akan memberikan manfaat yang maksimal kalau sisi hulu tidak kita bereskan," tandasnya. 

Komentar