Sabtu, 20 April 2024 | 14:47
NEWS

Positif Covid-19 di Atas 1500, DKI Jakarta Tertinggi

Positif Covid-19 di Atas 1500, DKI Jakarta Tertinggi
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto (Dok BNPB)

ASKARA - Jumlah kasus terpapar Covid-19 di Indonesia belum ada tanda menurun. Meski tak seperti kemarin, kasus Covid-19 yang terkonfirmasi hingga Jumat (10/7) terbilang cukup tinggi. 

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto mengatakan, dari pemeriksaan yang dilakukan terkonfirmasi Covid-19 sebanyak 1.611 orang.

"Sehingga akumulasinya menjadi 72.347 orang," kata Yuri, di Gedung BNPB, Jakarta Timur, Jumat (10/7).

Posisi tertinggi kasus positif Covid-19 yang sehari sebelumnya didominasi Jawa Barat, kini berganti menjadi DKI Jakarta dengan 260 kasus dan 180 kasus sembuh. 

Disusul Jawa Timur dengan 246 orang positif dan sembuh 234 orang. Lalu, Sulawesi Utara sebanyak 134 orang positif dan sembuh 5 orang. Sulawesi Selatan 132 kasus positif dan sembuh 5 orang.

Selanjutnya, Sumatera Utara dengan 122 kasus positif dan sembuh 12 orang. Jawa Barat 105 kasus positif dan 28 sembuh. Jawa Tengah 100 kasus positif dan 138 sembuh. Provinsi lainnya memiliki jumlah kasus Covid-19 di bawah 100.

9 provinsi yang tidak ada penambahan positif Covid-19 sama sekali yakni, Aceh, Bangka Belitung, Jambi, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Kepulauan Riau, Sulawesi Tengah, Riau, dan Nusa Tenggara Timur. 

Total kenaikan kasus sembuh sebanyak 878 orang sehingga menjadi 33.529 orang. Kemudian yang meninggal dunia juga bertambah sebanyak 52 orang, sehingga total akumulatif sebanyak 3.469 orang.

Sementara, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 38.705 orang, dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 13.882 orang.

Komentar