Selasa, 07 Mei 2024 | 18:53
NEWS

Simak Penuturan Merry Riana Menjaga Motivasi dengan Kalimat PHK

Simak Penuturan Merry Riana Menjaga Motivasi dengan Kalimat PHK
Motivator Merry Riana (Dok BNPB)

ASKARA - Untuk menghadapi dampak pandemi virus corona (Covid-19), masyarakat diminta menerapkan tiga kata kunci yang dirangkum menjadi Pikiran, Hati dan Kelakuan (PHK). Singkatan itu bukan Pemutusan Hubungan Kerja. 

"Tapi, hari ini saya ingin mengubah pandangan itu. PHK adalah cara untuk Anda bisa menjaga motivasi Anda,” ujar Motivator Merry Riana di Graha BNPB, Jakarta Timur, Senin (18/5).

Pikiran yang dimaksud Merry adalah bagaimana seharusnya masyarakat menjaga pikiran tetap positif. Menurut Merry, hal itu modal utama seseorang dalam menentukan yang akan terjadi dan dilakukan ke depannya. 

Melalui pikiran positif, maka arahnya pasti selalu positif, begitu pula sebaliknya. Karenanya Merry meminta masyarakat selalu berhati-hati dengan apa yang dipikirkan.
 
"Pikiran kita harus dijaga. Apa yang anda pikirkan, itulah yang nantinya akan menjadi kenyataan. Anda akan sukses melewati semua ini. Hati-hati dengan apa yang anda pikirkan,” jelas Merry.

Kata kunci kedua ialah Hati, Merry percaya yang baik, gembira dan penuh suka cita adalah obat. Sebagai contoh, cerita sahabatnya, Tung Desem Waringin yang berhasil menaklukan Covid-19 dengan pikiran positif dan hati yang bergembira.

Sehingga penting bagi setiap orang untuk bersyukur terhadap segala yang telah dimiliki. "Di saat seperti ini jauhkan hati yang iri dengki dan egois mau menang sendiri. Isilah hati dengan rasa syukur,” ungkap Merry.

Selanjutnya Kelakuan. Semua ini saling berhubungan. Dengan P yang positif, H yang positif dan K yang positif akan mempengaruhi apa yang akan terjadi di dalam hidup Anda di kemudian hari.

“Apakah Anda hingga hari ini adalah orang yang komplain? Mau sampai kapan? Sudah banyak yang move on dari komplain menjadi orang yang kreatif. Cari cara gunakan apa yang ada,” tandas Merry.

Komentar