Minggu, 28 April 2024 | 20:37
NEWS

Rocky Gerung Buang Jaket Anies

Rocky Gerung Buang Jaket Anies
Rocky Gerung ketika di acara pendukung Anies (Dok Askara)

ASKARA - Pengamat politik, Rocky Gerung membuang jaket pasangan calon (paslon) presiden dan calon wakil presiden, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) saat menjadi pembicara di acara nonton bareng (nobar) debat capres 2024 di kanal YouTube @Hersubenopoint, Minggu (4/2) malam.

Video tersebut memperlihatkan Rocky Gerung yang memegang jaket AMIN di atas panggung. Selain Rocky Gerung tampak beberapa narasumber lainnya.

Rocky menolak memakai jaket tersebut, karena dia ingin membuktikan bahwa pertemanannya dengan Anies bukan hanya sebatas menggunakan jaket bukti dukungan kepada paslon AMIN, namun berdasarkan akal sehat.

"Saya tau kalian ingin saya pake ini, lalu kalau saya nggak pake kenapa, saya sudah ketemu Anies 300 kali. Kalian hanya melihat jaket ini nih. Kalau saya pake apa artinya. Kalau saya pake ini kalian kenal? kalau saya pake ini kalian senang? itu artinya kalian busuk," kata Rocky dihadapan pendukung Anies.

"Kalian tidak bisa lihat persahabatan orang, kalian hanya liat kertas, kalian hanya liat Jokowi, bedanya apa, anda bagi BLT, ini BLT," kata Rocky.

Jadi, lanjutnya, ini cara berpikir orang aneh itu jangan jadi budak dari massa itu berapa kali saya ketemu Anies, berapa kali saya ada di panggung bersama Anies.

"Siapa lagi yang dungu? You are is brain," tambah Rocky Gerung lalu meninggalkan lokasi sembari membuang jaket AMIN ke para pendukung AMIN itu.

 

Komentar