Selasa, 07 Mei 2024 | 15:54
COMMUNITY

Gratis! Ratusan Warga Indonesia Ikuti Pemeriksaan Kesehatan dan Donor Darah di KBRI Bandar Seri Begawan

Gratis! Ratusan Warga Indonesia Ikuti Pemeriksaan Kesehatan dan Donor Darah di KBRI Bandar Seri Begawan
KBRI Bandar Seri Begawan gelar Pemeriksaan Kesehatan dan Donor Darah (ist)

ASKARA - Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam - Kedutaan Besar Republik Indonesia di Bandar Seri Begawan bekerja sama dengan Rumah Sakit Raja Isteri Pengiran Anak Saleha (RIPAS) mengadakan kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis kepada Warga Negara Indonesia / Pekerja Migran Indonesia (WNI/PMI) berlangsung di Ruang Aula dan Konsuler KBRI BSB, pada hari Minggu, tanggal 3 September 2023.

Lebih dari dua ratus WNI / PMI secara bergiliran mengunjungi layanan pemeriksaan kesehatan dan donor darah dimulai pukul 08.30 s.d. pukul 16.00.
Para PMI yang hadir segera disambut oleh para petugas untuk registrasi dan pengukuran suhu.

Petugas selanjutnya mengukur tensi darah, tinggi dan berat badan peserta. Peserta kemudian diarahkan untuk cek kadar kolesterol, asam urat dan gula darah oleh tenaga kesehatan.

Peserta lebih lanjut berkonsultasi dengan dokter berdasar hasil cek kesehatan serta keluhan yang dialami dan memperoleh obat gratis bagi yang dianggap perlu. 

Kegiatan Donor Darah diikuti sebanyak 98 yang mendaftar dan lolos untuk donor darah sebanyak 78 orang, dimulai pukul 09.00 s.d.13.00, sedangkan pemeriksaan kesehatan dimulai pukul 08.30 s.d. 16.00 yang telah hadir sebanyak 124 orang. Total yang hadir sebanyak 222 orang.

Kegiatan ini telah mendapatkan dukungan penuh dari Bapak Duta Besar RI untuk Brunei Darussalam, Bapak Dr. Achmad Ubaedillah, MA, sebagai bentuk kepedulian kepada warga negara Indonesia. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Kepala Perwakilan RI, Bapak Irwan Iding.

“Layanan kali ini adalah cek pemeriksaan kesehatan dan Donor Darah secara gratis yang kami adakan di KBRI Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam, pada tahun ini,. Saya harap warga Indonesia dapat terus menjaga kesehatannya dan cek apakah memiliki asuransi pekerja yang masih berlaku,” demikian disampaikan Dubes RI Achmad Ubaedillah.

Pemeriksaan kesehatan dilayani oleh dua dokter dan dua perawat meliputi pemeriksaan darah, pemeriksaan tekanan darah, konsultasi dokter, dan pemberian obat. Dari hasil cek kesehatan, diketahui banyak warga yang mengidap hipertensi, kolesterol tinggi, dan asam urat.

Komentar