Sabtu, 27 April 2024 | 08:00
MILITER

Bangun Keakraban, Babinsa Supiori Bantu Pengecatan Balai Kampung Sorendiweri

Bangun Keakraban, Babinsa Supiori Bantu Pengecatan Balai Kampung Sorendiweri
Babinsa Koramil 1708-06/Supiori Utara Sertu Yan Pasiga mengecat Balai Kampung Sorendiweri

ASKARA - Babinsa Koramil 1708-06/Supiori Utara Sertu Yan Pasiga bantu warga binaannya cat Balai Kampung Sorendiweri, Distrik Supiori Utara, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Senin (27/3).

Sertu Yan Pasiga mengatakan, kegiatan gotong-royong seperti ini merupakan salah satu bentuk kemanunggalan TNI bersama rakyat. Selain itu, kegiatan tersebut juga sebagai ajang silaturrahmi agar hubungan yang selama ini sudah terjalin baik akan tetap selalu terjaga dengan baik.

"Pengecatan ini merupakan pembaharuan cat yang lama sudah terkelupas sehingga harus dicat lagi agar terlihat baru," ujar Sertu Yan Pasiga.

Sertu Yan Pasiga juga menjelaskan, kegiatan gotong-royong mengecat Balai Kampung Sorendiweri ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa terhadap sarana umum di kampung binaan. 

:Kegiatan ini juga untuk meningkatkan kedekatan dan hubungan baik antara Babinsa dan masyarakat setempat," ucap dia.

Sementara itu, Kepala Kampung Sorendiweri Petrus Amunauw menyambut baik dan menyampaikan terimakasih dengan bantuan Babinsa.

"Kehadiran Babinsa membuat masyarakat ikut termotivasi untuk bekerja," katanya. (Pen Kodim 1708/BN)

Komentar